Berita , Nasional

Bantah Isu Oklin Fia Jadi Duta MUI, Kiai Cholil Nafis: Sama Sekali Tidak Pernah Tepikirkan

profile picture Aqila Tazkia
Aqila Tazkia
Isu Oklin Fia jadi duta MUI
Isu Oklin Fia jadi duta MUI merupakan berita hoax dan telah dibantah oleh MUI. (Foto: Instagram/Oklin FIa)

HARIANE - Isu Oklin Fia jadi Duta MUI tengah menjadi kabar yang ramai diperbincangkan di media sosial. Hal itu disebutkan lantaran dirinya telah menyesal dan meminta maaf atas konten kontroversialnya.

Atas kegaduhan tersebut, Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengatakan pihaknya mendapatkan banyak pertanyaan mengenai kebenaran isu yang beredar itu.

Diketahui sebelumnya Oklin Fia didampingi kuasa hukumnya, Budiansyah, bertemu dengan Wasekjen Badan Hukum MUI, Ikhsan Abdullah.

Sebagaimana yang diunggah selebgram tersebut melalui akunnya, dirinya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ikhsan Abdullah karena telah berkenan menerima permintaan maafnya atas kontennya yang memicu kontroversi publik.

"Kedepannya saya berkomitmen untuk memperbaiki konten-konten saya agar lebih baik. Saya akan terus belajar agar dapat memberikan kontribusi positif bagi segenap masyarakat Indonesia," tulis Oklin pada kolom keterangan unggahannya.

Klarifikasi MUI Atas Isu Oklin Fia Jadi Duta MUI

Klarifikasi resmi MUI atas beredarnya isu Oklin Fia jadi Duta MUI. (Foto: Instagram/MUI Pusat)

Menanggapi beredarnya isu Oklin Fia jadi duta MUI, Ketua MUI Bidang Ukhuwah dan Dakwah, KH. M. Cholil Nafis sebagai perwakilan MUI secara resmi menyatakan bahwa kabar tersebut merupakan berita hoax. 

Kiai Cholil memberikan klarifikasi bahwa pihak MUI tidak pernah memberikan penghargaan kepada Oklin Fia sebagaimana yang dijelaskan melalui video yang diunggah akun Instagram resmi MUI Pusat. 

"Kami tidak ada sama sekali berinisiasi berfikir untuk menjadikan Oklin Fia sebagai Duta MUI" tegas Cholil Nafis meluruskan isu tersebut.

Menurutnya, publik figur yang justru mencontohkan perbuatan buruk merupakan hal yang tidak pantas dan mengecewakan.

Meski demikian, Kiai Cholil menyampaikan bahwa dirinya menghargai itikad baik Oklin yang telah meminta maaf dan menyatakan penyesalannya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Juta Melayang Digondol Peretas WhatsApp Bupati Kulon Progo

Puluhan Juta Melayang Digondol Peretas WhatsApp Bupati Kulon Progo

Jumat, 04 Juli 2025
Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 6 Juli 2025, Cek Info Lengkapnya Disini

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 6 Juli 2025, Cek Info Lengkapnya Disini

Jumat, 04 Juli 2025
‎Comeback Dramatis! Unggul FC Gulung Pangsuma FC 5-3 di GOR Amongrogo

‎Comeback Dramatis! Unggul FC Gulung Pangsuma FC 5-3 di GOR Amongrogo

Jumat, 04 Juli 2025
‎Dua SMP Negeri di Bantul Masih Kekurangan Siswa, Ternyata Ini Penyebabnya

‎Dua SMP Negeri di Bantul Masih Kekurangan Siswa, Ternyata Ini Penyebabnya

Jumat, 04 Juli 2025
Gudeg Bonggol Gedhang Sebagai Warisan Budaya Tak Benda Gunungkidul, Penasaran Rasanya ?

Gudeg Bonggol Gedhang Sebagai Warisan Budaya Tak Benda Gunungkidul, Penasaran Rasanya ?

Jumat, 04 Juli 2025
‎Saling Tantang Berujung Duel, Pemuda di Sendangsari Bantul Kena Bacok Pedang

‎Saling Tantang Berujung Duel, Pemuda di Sendangsari Bantul Kena Bacok Pedang

Jumat, 04 Juli 2025
Nomor WhatsApp Bupati Kulon Progo Dihack Oknum Tidak Bertanggung Jawab

Nomor WhatsApp Bupati Kulon Progo Dihack Oknum Tidak Bertanggung Jawab

Jumat, 04 Juli 2025
‎Terdampak Kekeringan Akibat DAM Srandakan Jebol, Begini Kisah Perjuangan Warga di Trimurti Bantul

‎Terdampak Kekeringan Akibat DAM Srandakan Jebol, Begini Kisah Perjuangan Warga di Trimurti Bantul

Jumat, 04 Juli 2025
Rutin Diselenggarakan Setiap Sura, Kirab Suran Mbah Demang Jadi Momen Penghormatan Tokoh Penting ...

Rutin Diselenggarakan Setiap Sura, Kirab Suran Mbah Demang Jadi Momen Penghormatan Tokoh Penting ...

Jumat, 04 Juli 2025
Konferensi Auditor Internal 2025 Soroti Resiko Geopolitik di Ranah Nasional

Konferensi Auditor Internal 2025 Soroti Resiko Geopolitik di Ranah Nasional

Jumat, 04 Juli 2025