Berita , Gaya Hidup , Wisata
Biaya E Group Visa Korea Selatan Digratiskan, Berikut Ketentuannya
Pembebasan ini berlaku selama satu tahun yakni mulai dari 1 Januari - 31 Desember 2024.
Menurut informasi dari laman resmi Kedutaan Besar Republik Korea untuk Republik Indonesia, pengajuan visa ini dapat dilakukan lima hari sebelum keberangkatan.
Ketentuan tersebut berlaku baik bagi yang pergi menggunakan pesawat terbang atau kapal. Namun, tidak terhitung dengan hari libur.
Jangka waktu proses pengajuan ini juga menyesuaikan dengan jumlah permohonan dan akan diumumkan di Korea Visa Portal.
Permohonan ini hanya bisa diajukan oleh authorized travel agent. Jumlah travel agent yang sudah ditunjuk Kedutaan Besar Republik Korea untuk Indonesia yakni 43 travel agent.
Itulah informasi lengkap terkait dengan biaya e group visa Korea Selatan yang digratiskan selama satu tahun.****