HARIANE - Berikut cara konsultasi online LPDP tanpa booking terlebih dahulu melalui OWLI.
Padahal sebelumnya bagi yang ingin berkonsultasi harus booking dahulu di website LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan).
OWLI ini dibuat agar bagi yang ingin konsultasi tetapi punya jadwal padat tak akan mengalami masalah.
Cara Konsultasi Online LPDP Tanpa Booking
Dihimpun dari akun Instagram resmi Lembaga Pengelola Dana Pendidikan, bagi yang belum tahu mengenai OWLI, OWLI adalah singkatan dari Online with LPDP Indonesia.
Dengan OWLI ini, orang-orang akan bisa berkomunikasi virtual secara langsung.
Layanan ini berupa konsultasi online video call bersama agen customer service online (CSO) LPDP.
Untuk berkonsultasi tanpa melakukan booking terlebih dahulu, semuanya perlu melakukan tahapan-tahapan berikut.
1. Buka website LPDP di lpdp.kemenkeu.go.id. Disarankan menggunakan browser Chrome atau Firefox.