Berita , D.I Yogyakarta

Daftar di KPU, Calon Bupati Petahana Gunungkidul Janji Lanjutkan Pembangunan

profile picture Pandu S
Pandu S
Calon Bupati Petahana Berkomitmen Lanjutkan Program Pembangunan di Gunungkidul
Calon Bupati Petahana, Sunaryanta bersama Calon Wakil Bupati Mahmud Ardi Saat Memaparkan Visi-misinya di KPU Gunungkidul. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Datang di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul dengan berlari dari rumahnya, pasangan calon bupati dan wakil bupati petahana, Sunaryanta dan Mahmud Ardi Widanto kemudian menyerahkan berkas pendaftaran kepada petugas KPU Gunungkidul, Kamis, 29 Agustus 2024.

Dalam kesemptan tersebut, Sunaryanta-Mahmud juga memaparkan sejumlah visi-misinya, salah satunya keberlanjutan program pembangunan di Kabupaten Gunungkidul. 

Sunaryanta menyampaikan, salah satu program yang menjadi senjata pamungkasnya ialah keberlanjutan sejumlah program pembangunan infrastruktur di Kabupaten Gunungkidul. 

"Yang jelas jika saya dan Mas Ardi kembali duduk di (pemerintahan) Gunungkidul, tentu akan melanjutkan pembangunan yang kemarin belum selesai," kata Sunaryanta saat menyampaikan visi-misinya di KPU Gunungkidul. 

Hal ini disampaikan, karena Sunaryanta merasa periode sebelumnya tidak dapat menjalankan program-program dengan maksimal.

Hal ini disebabkan karena banyaknya anggaran yang diserap untuk keperluan yang lebih mendesak, salah satunya penanganan wabah Covid-19. 

"Karena selama tiga tahun lebih saya menjabat, dua tahun sendiri adalah Covid-19, dan tahun selanjutnya pemilihan pemilu legislatif. Ini sudah anggaran terserap untuk itu," jelasnya. 

Atas dasar itulah, pihaknya akan berkomitmen untuk kembali melanjutkan hingga tuntas visi-misinya yang selama ini tidak terealisasi dengan maksimal.

Bahkan, Sunaryanta juga berencana akan lebih mengembangkan program-program yang sudah ada, tidak hanya di Kabupaten Gunungkidul melainkan juga dalam jangkauan yang lebih luas. 

"Yang jelas visi-misi kami untuk kebaikan masyarakat di Kabupaten Gunungkidul," tegasnya.

Selain keberlanjutan pembangunan, Sunaryanta-Mahmud Ardi juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).

Hal ini dilakukan, dengan harapan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Gunungkidul dapat semakin meningkat. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Bank Kulon Progo Berikan Apresiasi Pada Peraih Medali Perak Paralimpiade Paris

Bank Kulon Progo Berikan Apresiasi Pada Peraih Medali Perak Paralimpiade Paris

Senin, 16 September 2024 20:47 WIB
Pemkab Kulon Progo Akan Kembangkan Pantai Trisik

Pemkab Kulon Progo Akan Kembangkan Pantai Trisik

Senin, 16 September 2024 19:55 WIB
Aksi Pencurian di Acara Maulid Nabi Ketahuan Warga, 2 Pria Hampir di Massa

Aksi Pencurian di Acara Maulid Nabi Ketahuan Warga, 2 Pria Hampir di Massa

Senin, 16 September 2024 19:25 WIB
Kraton Yogyakarta Kembali Gelar Garebeg Mulud, Warga Antusias Berebut Gunungan

Kraton Yogyakarta Kembali Gelar Garebeg Mulud, Warga Antusias Berebut Gunungan

Senin, 16 September 2024 18:09 WIB
Catat! Inilah Jadwal Musim Haji 2025 yang Sudah Dirilis Kemenag, Penerbitan Visa hingga ...

Catat! Inilah Jadwal Musim Haji 2025 yang Sudah Dirilis Kemenag, Penerbitan Visa hingga ...

Senin, 16 September 2024 15:01 WIB
Terungkap! Inilah Tampang Pelaku Pembunuhan di Padang Pariaman

Terungkap! Inilah Tampang Pelaku Pembunuhan di Padang Pariaman

Senin, 16 September 2024 14:56 WIB
Kecelakaan Mobil VS Motor di JJLS Gunungkidul, Satu Orang Meninggal Dunia

Kecelakaan Mobil VS Motor di JJLS Gunungkidul, Satu Orang Meninggal Dunia

Senin, 16 September 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 16 September 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 16 September 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 16 September 2024 10:54 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Senin 16 September 2024 Naik Tipis, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Senin 16 September 2024 Naik Tipis, Berikut Rinciannya

Senin, 16 September 2024 10:53 WIB
Klaim Paling Unggul di Hasil Survei, DPD Golkar Bantul Optimis Pasangan Halim-Aris Menangkan ...

Klaim Paling Unggul di Hasil Survei, DPD Golkar Bantul Optimis Pasangan Halim-Aris Menangkan ...

Minggu, 15 September 2024 23:20 WIB