Berita , Jateng

Desa Kembang Blora Dilanda Kekeringan Ekstem, Warga Terpaksa Berebut Satu-satunya Sumber Air

profile picture Tim Red 5
Tim Red 5
Desa Kembang Blora Dilanda Kekeringan
Desa Kembang Blora Dilanda Kekeringan Ekstrem. (Foto: Instagram/Terang Media)

HARIANE - Desa Kembang Blora dilanda kekeringan yang ekstrem hingga mengakibaktan warga sekitar kesulitan mendapatkan akses air bersih.

Hal tersebut nampak jelas dari sebuah unggahan video amatir yang dibagikan oleh akun Instagram Terang Media, Minggu, 17 September 2023.

Dalam unggahan tersebut, seorang pengambil video menjelaskan sulitnya akses air bersih dan banyak sumber air yang telah mengering tanpa hujan.

Warga desa berbondong-bondong mengambil air dari satu-satunya mata air yang tersisa, serta bergantian 'menyinduk' menggunakan ember yang dimodifikasi dengan tali.

"Warga di Desa Kembang, Blora, harus rela antri berjam-jam untuk mendapatkan air bersih dari sumber mata air yang mulai mengering guna kepentingan kebutuhan sehari-hari," unggah akun Instagram Terang Media.

Desa Kembang Blora Dilanda Kekeringan Ekstem: Wilayah Jateng Jadi yang Terparah Tahun 2023?

Kekeringan tersebut merupakan salah satu yang terparah dan dampak dari cuaca yang tidak menentu di tahun 2023 ini.

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), wilayah Indonesia akan dilanda hujan secara umum pada bulan November 2023. 

Namun, keberagaman iklim wilayah Indonesia membuat musim hujan yang terjadi di tanah air menjadi tidak menentu dan tidak serentak terjadi secara bersamaan.

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati mengungkapkan hal tersebut pada konferensi pers prakiraan musim hujan 2023/2024 di Jakarta.

"Musim Hujan pada tahun 2023/2024 umumnya akan tiba lebih lambat dibandingkan dengan biasanya. Curah hujan yang turun pada periode musim hujan 2023/2024 pada umumnya diprediksi akan normal dibandingkan biasanya," ujar Dwikorita, Jumat, 8 September 2023.

Tabel prakiraan curah hujan Oktober 2023. (Foto: Laman Resmi BMKG)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025