Berita , Jabodetabek

Dokumen Penting Lenyap, Polisi Dirikan Posko Layanan untuk Korban Kebakaran Tambora Jakbar

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kebakaran di Tambora
Polisi dirikan posko layanan untuk korban kebakaran di Tambora Jakbar. (Instagram/polres_jakbar)

HARIANE – Peristiwa kebakaran di Tambora Jakarta Barat pada Selasa, 15 Oktober 2024 sekitar pukul 01.23 WIB dini hari masih menyisakan duka yang mendalam bagi para korban.

Pasalnya kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk di Jalan Kalianyar IV, RT 11 RW 02 Tambora Barat tersebut menewaskan lima orang.

Korban meninggal dalam peristiwa memilukan tersebut yaitu Rayhan (7), Sriyani (66), Ariyanti (39), Asgar (13) dan Yoka (12).

Sementara 300 warga lainnya yang terdampak terpaksa mengungsi di Kantor Kelurahan dan Pos RW setempat karena rumahnya hangus terbakar.

Korban Kebakaran di Tambora Bisa Urus Surat Penting

Selain kehilangan harta benda, salah satu permasalahan muncul akibat peristiwa kebakaran di Tambora adalah lenyapnya dokumen penting seperti KTP, KK dan lain sebagainya.

Untuk mengatasi hal tersebut, Polres Metro Jakarta Barat mendirikan posko layanan khusus untuk korban kebakaran.

“Kami paham bahwa di saat seperti ini banyak warga yang kesulitan mengurus kembali dokumen yang hilang. Oleh karena itu, kami membuka posko layanan kehilangan dokumen untuk mempermudah masyarakat dalam melaporkan kehilangan dan mengurus penggantian dokumen,” ujar Kapolres metro Jakarta Barat, Kombes M. Syahduddi.

Selain itu, Polisi juga telah menyerahkan bantuan kebutuhan pokok dan pakaian layak pakai bagi para korban kebakaran.

Bantuan yang disalurkan berupa beras, mie instan, susu cair, pakaian anak-anak, pakaian perempuan, air mineral, serta kebutuhan pokok lainnya.

Sementara itu, diduga kuat kebakaran di Tambora Jakarta Barat yang hanguskan 40 unit rumah warga dipicu oleh gas bocor yang menyebabkan api cepat menyebar. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025