Berita , Artikel
Elon Musk Pasang Logo X Raksasa di Kantor Pusat Twitter, Warga: Flashnya Menggangu
HARIANE - Buntut hilangnya ikon burung biru Twitter, akhir pekan lalu Elon Musk pasang logo X raksasa di atap kantor pusat Twitter di San Fransisco.
Menurut keterangan Associated Press melalui portal news.com.au, pemasangan logo baru adalah bagian dari rebranding yang dilakukan Elon untuk mengubah Twitter menjadi aplikasi super.
Upaya miliarder global itu jadikan Twitter aplikasi super rupanya terinspirasi oleh WeChat dari Tiongkok.
Dimana, Twitter atau X nantinya akan berfungsi sebagai platform media sosial dan juga menawarkan pesan dan pembayaran.
Elon Musk Pasang Logo X Raksasa, Berujung Dicopot Karena Dianggap Mengganggu
Elon Musk pasang logo X raksasa yang memiliki cahaya berkedip atau flash yang bersinar terang saat malam hari.
Kabar itu juga diumumkannya melalui video yang diunggah melalui akun pribadinya pada Sabtu, 29 Juli 2023.
Sayangnya, meski mendapat sejumlah komentar positif, penduduk setempat justru mengeluhkan sinar flashnya yang terlalu terang.
Selain itu, warga juga mempertanyakan keamanan dari pemasangannya. Pasalnya, logo X yang tinggi menjulang itu dirasa tidak terlihat tertambat dengan aman di atap kantor.
Menurut laporan news.com.au, logo X tersebut akhirnya dicopot pada hari Senin, 31 Juli 2023 setelah Departemen Inspeksi Bangunan dan Perencanaan setempat menerima 24 keluhan tentang rambu tersebut.