Jateng , Wisata

Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran 2023 Siap Digelar, Ada RAN Hingga Vina Panduwinata

profile picture Martina Herliana
Martina Herliana
Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran 2023 Siap Digelar, Ada RAN Hingga Vina Panduwinata
Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran 2023 Siap Digelar, Ada RAN Hingga Vina Panduwinata

HARIANE - Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran akan digelar pada 12 Maret 2023 mendatang di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah.

Adanya penyelenggaraan Festival Laras Hati Mangkunegaran ini tentu saja menjadi informasi event Solo seru yang bisa jadi pilihan untuk didatangi.

Dilansir dari Instagram @larashatimangkunegaran, festival musik di Pura Mangkunegaran ini akan menghadirkan musisi lintas generasi dalam kolaborasi kesenian tradisi dan kontemporer.

Adapun musisi yang datang di Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran di antaranya RAN, Vina Panduwinata, Endah Laras, Marion Jola, Diskoria, Brigitta Hardi, serta penampilan Tribute to Didi Kempot menambah semarak festival musik kali ini.

BACA JUGA :
Street Race di Kemayoran 2023 Digelar 3 Hari, Ada Bazar Otomotif hingga Festival Musik
Guest Star di Festival Musik Laras Hati Mangkunegaran 2023. (Foto:Instagram/larashatimangkunegaran)

Acara pertunjukan musik ini diselenggarakan oleh Pura Mangkunegaran, Katadata Indonesia dan Yayasan DNC.

Keseruan Laras Hari Mangkunegaran ini juga bisa dirasakan dengan hadirnya food festival.

Festival musik dan budaya ini menjadi bagian dari perayaan hari jadi ke-266 Pura Mangkunegaran.

Sebagai informasi, Pura Mangkunegaran didirikan pada 17 Maret 1757 berdasarkan Perjanjian Salatiga.

Pura Mangkunegaran aktif merawat tradisi dan menjalin relasi dengan kerajaan-kerajaan lain di luar Indonesia lewat berbagai kunjungan misi kebudayaan.

Pura Mangkunegaran dipimpin oleh Raja Mangkoenagoro yang kini memasuki generasi ke-10. Raja Pura Mangkunegaran saat ini yaitu Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkoenagoro X yang naik tahta pada 12 Maret 2022.

BACA JUGA :
Jadwal Konser Musik Tahun Baru 2023 di Jakarta: Hadirkan Rossa, Danilla Hingga Tiara Andini
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025