Berita , D.I Yogyakarta
Jadwal Pelayanan SIM di Gunungkidul Bulan Juli 2023, Perhatikan Lokasi dan Persyaratannya
HARIANE – Jadwal pelayanan SIM di Gunungkidul bulan Juli 2023 telah resmi dirilis oleh Polres Gunungkidul.
Surat Izin Mengemudi (SIM) memiliki masa berlaku selama 5 tahun, sehingga penting untuk memperhatikan kapan masa berlaku SIM dan segera memperpanjangnya ketika akan berakhir.
Bagi masyarakat yang ingin membuat SIM ataupun memperpanjang SIM yang telah kedaluwarsa, maka penting untuk mengetahui jadwal pembuatan SIM di Gunungkidul dalam artikel ini.
Jadwal Pelayanan SIM di Gunungkidul Bulan Juli 2023
Guna mempermudah pelayanan, Polres Gunungkidul merilis jadwal terbaru layanan SIM Gunungkidul pada bulan ini.
Inilah jadwal pelayanan SIM di Gunungkidul Bulan Juli 2023 sebagaimana dilansir dari Instagram Polres Gunungkidul.
1. SATPAS
Lokasi: Satpas Polres Gunungkidul
Waktu: Senin-Kamis, pukul 08.00-11.00 WIB Jumat-Sabtu, pukul 08.00-10.00 WIB2. SIM PITU
Lokasi: Toserba Sambipitu, Patuk
Waktu: Rabu, pukul 09.00-11.00 WIB3. SIM STATION
Lokasi: Terminal Dhaksinarga, Wonosari
Waktu: Jumat, pukul 09.00-11.00 WIB