Berita , D.I Yogyakarta

Jalan Clongop Masih Tertutup Material, Relawan Berupaya Membersihkan Manual

profile picture Pandu S
Pandu S
Jalan Clongop Masih Tertutup Material, Relawan Berupaya Membersihkan Manual
Material Longsor Masih Menutupi Jalan Clongop Gedangsari Gunungkidul. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Bencana tanah longsor terjadi pada tebing di kawasan Jalan Baru Tanjakan Clongop, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul, pada Senin (17/3/2025). Akibatnya, runtuhan material menutup hampir seluruh lebar jalan.

Jalan masih bisa dilalui sepeda motor, namun secara bergantian.

Material longsor masih menutupi jalan dan belum dibersihkan. Namun, kendaraan berupa sepeda motor masih bisa melewati sisi timur lokasi.

Dari pantauan Hariane.com di lokasi, terlihat sejumlah relawan dan petugas kepolisian sedang membersihkan material longsor dengan alat seadanya.

"Sepanjang jalan Clongop ada beberapa titik longsor. Satu titik besar, empat lainnya kecil-kecil," kata Kapolsek Gedangsari AKP Suryanto saat ditemui di tanjakan Clongop, Selasa (18/3/2025).

Suryanto menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD Gunungkidul dan pihak kontraktor terkait rencana evakuasi material longsor.

"Pagi ini akan dikirim alat berat untuk membersihkan material," tambah Suryanto.

Lebih lanjut, Suryanto juga mengungkapkan bahwa di Jalur Clongop sebelumnya sudah pernah terjadi longsor, dan hingga saat ini masih belum dibenahi.

"Dua kali longsor besar terjadi di sekitar lokasi," ujarnya.

Ia mengimbau seluruh masyarakat yang berada di sekitar kawasan Jalan Clongop untuk selalu berhati-hati serta mematuhi imbauan petugas agar tidak melintas di jalan Clongop terlebih dahulu.

Diberitakan sebelumnya, bencana tanah longsor terjadi di kawasan Jalan Baru Tanjakan Clongop, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul, Senin (17/3/2025). Akibatnya, material longsor menutup jalan yang menghubungkan Gunungkidul-Klaten tersebut.

Kapolsek Gedangsari AKP Suryanto membenarkan bahwa longsor tersebut terjadi di wilayahnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025