Berita

Kebakaran di Cakung Jakarta Timur Hari Ini 11 September 2023, Menghanguskan Rumah dan 3 Unit Motor

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kebakaran si Cakung Jakarta Timur hari ini
Kebakaran di Cakung Jakarta Timur hari ini 11 September 2023 yang mengakibatkan sebuah rumah warga beserta 3 unit motornya hangus terbakar. (Foto: Instagram/humajakfire)

HARIANE - Bangunan rumah tinggal warga hangus terlahap api dalam insiden kebakaran si Cakung Jakarta Timur hari ini, Senin 11 September 2023.

Kebakaran tersebut melanda sebuah rumah tinggal yang sedang ditinggalkan pemiliknya di Jalan Pulo Sidik, RT.10/ RW.03, Kel. Jatinegara, Kec. Cakung, Jakarta Timur (Titik kenal Pemakaman Pulo Kambing).

Para petugas pemadam kebakaran segera dikerahkan dengan sejumlah unit dan personel untuk melakukan upaya pemadaman api.

Kronologi dan Penyebab Kebakaran di Cakung Jakarta Timur Hari Ini 11 September 2023

Kebakaran di Cakung Jakarta Timur hari ini
Proses pemadaman api dari para petugas damkar dan warga setempat. (Foto: Instagram/humasjakfire)

Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta telah mengabarkan terkait adanya peristiwa kebakaran di Cakung Jakarta Timur yang melanda sebuah rumah.

Menurut informasi yang diterima, seorang anak yang sedang bermain di depan rumah penjual pecel lele meminta tolong ke tetangga lainnya karena melihat api yang berkobar membakar 3 unit motor.

Saat itu posisi rumah sedang kosong, tidak ada orang karena pemilik kontrakan sedang melaksanakan ibadah umroh.

Pemadam Jakarta segera meluncur ke TKP untuk melakukan pemadaman yang mulai beroperasi pukul 14.17 WIB. Sebanyak 15 unit dan 75 personil dari Suku Dinas Gulkarmat Kota Adm. Jakarta Timur dikerahkan menuju lokasi kejadian.

Melalui video yang telah dibagikan, memperlihatkan rumah warga yang terdampak api dengan kondisi hangus hampir secara keseluruhan.

Pada pukul 14.35 WIB, api telah berhasil dilokalisir perambatannya, disusul dengan proses pendinginan pada pukul 14.40 WIB untuk mengurai material yang terbakar agar tidak menyisakan api maupun asap.

Kemudian para petugas damkar telah berhasil menyelesaikan pemadaman pada pukul 15.15 WIB. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Senin, 21 April 2025
Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025