Berita , Jabodetabek

Kecelakaan di Menteng Jakarta Pusat, Lansia Tanpa Identitas Tewas Terserempet Kereta Api

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kecelakaan di Menteng Jakarta Pusat, Lansia Tanpa Identitas Tewas Terserempet Kereta Api
Kecelakaan di Menteng Jakarta Pusat 14 Desember 2023 mengakibatkan seorang lansia tewas di tempat. (Ilustrasi: Freepik/standret)

HARIANE - Seorang lansia pria mengalami kecelakaan di Menteng Jakarta Pusat pada hari ini, Kamis, 14 Desember 2023.

Kecelakaan tersebut melibatkan kereta api dan seorang lansia yang hendak menyebrang sekitar pukul 01.00 WIB. 

Akibat peristiwa tersebut korban yang belum diketahui identitasnya ini dinyatakan tewas seketika di pinggir rel kereta api.

Seorang Lansia Terserempet Kereta Api di Menteng 14 Desember 2023

Kecelakaan hari ini dilaporkan oleh akun Instagram Merekam Jakarta yang menunjukkan proses evakuasi jenazah korban meninggal dunia akibat terserempet kereta api. 

"LANSIA PRIA TANPA IDENTITAS TEWAS TERSEREMPET KERETA API DI MENTENG," tulis akun Merekam Jakarta pada unggahanya tersebut.

Kecelakaan di Menteng Jakarta Pusat, Lansia Tanpa Identitas Tewas Terserempet Kereta Api
Korban segera dilarikan ke rumah sakit Cipto Mangunkusumo menggunakan ambulans untuk diperiksa lebih lanjut. (Foto: Instagram/merekamjakarta)

Seorang lansia berjenis kelamin pria ditemukan tewas di pinggir rel kereta api dekat Jalan Raya Latuharhari, Menteng, Jakarta Pusat dini hari.

Lansia tanpa identitas tersebut tewas setelah terserempet kereta api saat menyeberang. Belum diketahui bagaimana kronologi lengkap dari peristiwa kecelakaan ini.

Korban tanpa membawa identitas ini memiliki ciri-ciri memakai baju berwarna putih dan celana hitam panjang saat ditemukan tak bernyawa di pinggir rel kereta api.

Ads Banner

BERITA TERKINI

TNI ditempatkan di Kejaksaan? Ini dia Tanggapan tentang Rencana ini

TNI ditempatkan di Kejaksaan? Ini dia Tanggapan tentang Rencana ini

Selasa, 13 Mei 2025
Kabar Gembira! CASN di Bantul Bakal Dilantik Akhir Mei

Kabar Gembira! CASN di Bantul Bakal Dilantik Akhir Mei

Selasa, 13 Mei 2025
Dugaan Pelemparan Batu di Kasihan Bantul Sebabkan Korban Luka, Polisi Cari Petunjuk Pelaku

Dugaan Pelemparan Batu di Kasihan Bantul Sebabkan Korban Luka, Polisi Cari Petunjuk Pelaku

Selasa, 13 Mei 2025
Sedang Bekerja Pasang Atap, Seorang Pria Tersengat Listrik

Sedang Bekerja Pasang Atap, Seorang Pria Tersengat Listrik

Selasa, 13 Mei 2025
Jogging Semakin Digemari, Berikut Tempat Favoritnya Warga Gunungkidul

Jogging Semakin Digemari, Berikut Tempat Favoritnya Warga Gunungkidul

Selasa, 13 Mei 2025
Hujan Deras Guyur Gunungkidul, Ini Himbauan BPBD

Hujan Deras Guyur Gunungkidul, Ini Himbauan BPBD

Selasa, 13 Mei 2025
Dibeli Presiden Prabowo, Sapi Milik Peternak Asal Dlingo Ternyata Pernah Buat Kampanye Ganjar ...

Dibeli Presiden Prabowo, Sapi Milik Peternak Asal Dlingo Ternyata Pernah Buat Kampanye Ganjar ...

Selasa, 13 Mei 2025
Pemotor Wanita Tewas Terlindas di Jalan Ciliwung Surabaya, Begini Kronologinya

Pemotor Wanita Tewas Terlindas di Jalan Ciliwung Surabaya, Begini Kronologinya

Selasa, 13 Mei 2025
Catat! Ini 27 Rute Bus Shalawat Antar Jemaah Haji ke Masjidil Haram

Catat! Ini 27 Rute Bus Shalawat Antar Jemaah Haji ke Masjidil Haram

Selasa, 13 Mei 2025
Jangan Sampai Hilang! Ini Fungsi Kartu Nusuk untuk Jemaah Haji 1446 H

Jangan Sampai Hilang! Ini Fungsi Kartu Nusuk untuk Jemaah Haji 1446 H

Selasa, 13 Mei 2025