Berita , Jabar , Artikel , Pilihan Editor

Kecelakaan Maut Elf di Karawang : Berikut Identitas 7 Korban Meninggal Dunia

profile picture Martina Herliana
Martina Herliana
Kecelakaan Maut Elf di Karawang : Berikut Identitas 7 Korban Meninggal Dunia
Kecelakaan Maut Elf di Karawang : Berikut Identitas 7 Korban Meninggal Dunia
HARIANE – Kecelakaan maut elf di Karawang menjadi kabar yang mengejutkan bagi warga daerah sekitar Karawang dan perlu diwaspadai bagi pengendara lalu lintas.
Informasi mengenai kecelakaan maut elf di Karawang diketahui dari unggahan akun Instagram @karawanginfo_official yang diunggah pada 15 Mei 2022.
Dari unggahan tersebut diketahui bahwa kecelakaan maut elf di Karawang pun menabrak pengendara sepeda motor hingga menyebabkan beberapa korban meninggal dunia dan luka-luka.
BACA JUGA :
Kronologi Kecelakaan Kereta Kelinci Terguling di Boyolali, 2 Orang Meninggal Dunia

Kronologis kecelakaan maut elf di Karawang versi Unit Laka, Satlantas Polres Karawang

Kecelakaan terjadi pada Minggu, 15 Mei 2022 pukul 15.30 WIB. Kendaraan microbus elf dengan nomor polisi T 7556 DB yang dikendarai oleh Deni Budiman (41) yang berjalan dari arah Klari menuju arah Cikampek. Sesampainya di TKP tiba-tiba oleng ke sebelah kanan dan menabrak median jalan, kemudian menyebrang ke jalur sebelah kanan sehingga bertabrakan dengan kendaraan Suzuki Pickup berwarna hitam dengan nomor polisi T 8493 DZ.
Dalam kecelakaan tersebut, mobil elf tersebut menabrak beberapa kendaraan sepeda motor diantaranya Yamaha Fino bernomor polisi T 4850 PJ, Honda Beat bernomor polisi T 3105 HZ, Honda Scoopy bernomor polisi T 4577 SU, dan Honda Vario bernomor polisi T 2339 MM yang berjalan berlawanan dari arah Cikampek menuju Klari yang menyebabkan korban meninggal dunia dan luka-luka.
BACA JUGA : Grup Band D’Masiv Alami Kecelakaan Mobil, Begini Kondisi Terkini Personilnya

Korban kecelakaan maut elf di Karawang

Jumlah korban kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Tamelang, Kecamatan Purwasari sebanyak 17 orang. Tujuh orang diantaranya dinyatakan meninggal dunia.
“Untuk jumlah korban tujuh orang diantaranya meninggal dunia, luka berat 4 orang dan luka ringan 6 orang,” jelas Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono melalui Kasat Lantas, AKP La Ode Habibi Ade Jaman dalam keterangan pada Instagram.
Korban dalam kecelakaan dilarikan ketiga rumah sakit. Jumlah korban di Rumah Sakit Karya Husada terdiri dari 6 orang meninggal, 2 orang luka berat, dan 1 orang luka ringan. Jumlah korban di Rumah Sakit Fikri terdiri dari 1 orang meninggal, 1 orang luka berat, dan 5 orang luka ringan. Dan jumlah korban di Rumah Sakit RS Siloam terdiri dari 1 orang luka berat.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB