Berita , Jabodetabek

Motif Satu Pelaku Penyiraman Air Keras ke Polisi di Jakbar : Balas Dendam

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
penyiraman air keras ke Polisi
Tiga pelaku penyiraman air keras ke Polisi di Jakbar berhasil dibekuk. (Pexels/Kindel Media)

HARIANE – Setelah diburu, akhirnya tiga pelaku penyiraman air keras ke Polisi berhasil diamankan. Ketiga tersangka berinisial ISE (23), RB (22) dan AA (15).

Menariknya, salah satu pelaku yang berinisial ISE rupanya sempat menjadi korban penyiraman air keras saat tawuran. Akibat kejadian tersebut, salah satu mata ISE mengalami kebutaan.

“Terkait dari tersangka ISE ini, kalau diperhatikan yang bersangkutan ISE ini mata sebelah kirinya mengalami kebutaan,” ujar Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Syahdudi saat melakukan konferensi pers pada Selasa (24/09).

Ia menambahkan, tersangka ISE menjadi korban penyiraman air keras oleh lawan tawurannya pada 2023 yang lalu.

“Sehingga aksi yang dilakukan ISE ini terhadap petugas dan Tim Patroli TP3 yang datang untuk mencegah tawuran merupakan bagian daripada aksi balas dendam yang bersangkutan, ketika ada orang ataupun lawan yang mengajak tawuran,” lanjut Kombes Pol Syahdudi.

Sejak kejadian tersebut, tersangka ISE diduga selalu menyiapkan cairan air keras untuk balas dendam saat tawuran.

“Kemungkinan iya (selalu bawa air keras) karena ketika kemarin kita dapatnya juga yang bersangkutan juga sedang membawa air keras dan sudah menyiram ke petugas,” tutupnya.

Kronologi Kasus Penyiraman Air Keras ke Polisi di Jakbar

penyiraman air keras ke Polisi
Kondisi Bripda Gerald setelah tersiram air keras oleh pelaku. (Instagram/polres_jakbar)

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, dua petugas kepolisian menjadi korban penyiraman air keras yang dilakukan oleh sejumlah pemuda.

Aksi penyiraman air keras ke Polisi itu terjadi pada Sabtu, 21 September 2024 sekitar pukul 04.30 WIB saat petugas kepolisian sedang membubarkan tawuran di Kembangan, Jakarta Barat.

Akibat dari insiden tersebut, dua anggota Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat bernama Bripda Zulfan dan Bripda Gerald, mengalami luka di wajah, tangan serta kaki.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB