Berita , D.I Yogyakarta

Pemkot Yogyakarta Gelar Evaluasi Kebersihan Lingkungan Kelurahan, Ini Indikator Penilaiannya

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pemkot Yogya
Pemkot Yogya gelar evaluasi kebersihan lingkungan kelurahan. (Dok. Pemko Yogya)

HARIANE - Bagian Tata Pemerintahan Setda Kota Yogyakarta akan mengadakan kegiatan Evaluasi Kebersihan Lingkungan Kelurahan Kota Yogyakarta Tahun 2025.

Kegiatan ini akan dilaksanakan mulai 18-27 Maret 2025. Titik sampel lokasi penilaian ditentukan secara acak maupun berdasarkan rekomendasi dari masyarakat setempat.

Kegiatan ini bertujuan untuk menilai kelurahan mana saja yang telah melakukan pengelolaan lingkungan dengan baik dan benar.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta, Hasto Wardoyo - Wawan Harmawan.

Terkait hal itu, diharapkan seluruh perangkat daerah di lingkup Pemkot Yogyakarta, pemangku kepentingan di wilayah, serta masyarakat turut menyukseskan program percepatan ini.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda, Yunianto Dwi Sutono, yang juga Ketua Tim Penilaian, mengatakan bahwa dalam kegiatan ini, titik sampel lokasi penilaian dilakukan secara acak maupun atas rekomendasi masyarakat setempat.

“Harapan kami, sebelum akhir puasa sudah didapatkan juara kelurahan,” kata Yunianto.

Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tapem), Subarjilan, menyampaikan bahwa penilaian akan meliputi beberapa indikator untuk menentukan mana kelurahan yang sudah baik dan mana yang masih perlu perbaikan.

Indikator penilaian terdiri dari Pengelolaan Sampah Organik, Pengelolaan Sampah Anorganik, Inovasi Pengelolaan Sampah, Partisipasi Masyarakat/Gotong Royong, dan Kebersihan Wilayah.

“Mudah-mudahan kegiatan ini mampu membangun kesadaran masyarakat akan hidup bersih dan sehat serta menjadikan kampung sehat dan bersih sebagai tolak ukur keberhasilan pembangunan kewilayahan,” tandasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025