Berita

Pensiun Jadi Bupati, Sunaryanta Akan Bertani dan Melanjutkan S2

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Pensiun Jadi Bupati, Sunaryanta Akan Bertani dan Melanjutkan S2
Bupati Gunungkidul, Sunaryanta.

HARIANE – Masa jabatan Sunaryanta sebagai Bupati Gunungkidul hampir selesai. Sejumlah hal mulai ia rencanakan untuk mengisi masa pensiunnya.

Kepada awak media, Sunaryanta mengatakan bahwa masa kepemimpinannya akan segera berakhir. Pada 20 Februari 2025, jabatannya sebagai bupati resmi selesai, kemudian Gunungkidul akan dipimpin oleh Endah Subekti Kuntariningsih dan Joko Parwoto.

"Yang utama, saya akan kembali ke orang tua saya," kata Sunaryanta, Selasa (17/02/2025).

Selain itu, ia ingin melanjutkan studi dengan menempuh pendidikan S2, dengan jurusan yang tak jauh dari ilmu pemerintahan atau berkaitan dengan ilmu politik. Ia juga berencana untuk memulai kegiatan bertani di wilayahnya.

"Saya ingin bertani karena latar belakang keluarga saya adalah petani. Banyak hal yang bisa dilakukan dan dikembangkan bersama, terutama di Kabupaten Gunungkidul," tandasnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dirinya juga ingin berkontribusi di bidang perekonomian dengan mendirikan usaha kecil yang mampu membuka lapangan kerja bagi sebagian warga Gunungkidul.

Hal ini sebagai bentuk kecintaannya terhadap Bumi Handayani serta upayanya dalam membangun daerah kelahirannya, khususnya di sektor ekonomi.

"Semoga saya bisa ikut mewarnai perkembangan ekonomi daerah dengan usaha kecil-kecilan yang saya bangun," paparnya.

Selain itu, Sunaryanta menegaskan bahwa dirinya sangat mendukung kepemimpinan bupati selanjutnya, yaitu Endah Subekti Kuntariningsih dan Joko Parwoto.

Ia berharap, di bawah kepemimpinan yang baru, pemerintah daerah lebih menitikberatkan pada peningkatan sumber daya manusia di Gunungkidul.

Dengan demikian, masyarakat dapat lebih maju dan mampu memanfaatkan sumber daya alam yang ada, sehingga mereka bisa mengeksplorasi serta berkreasi, bukan sekadar menjadi penonton.

"Saya sangat mendukung kepemimpinan bupati selanjutnya. Semoga Gunungkidul bisa lebih baik dan maju di era berikutnya," pungkas Sunaryanta.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Sabtu, 19 April 2025
Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Sabtu, 19 April 2025
Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 19 April 2025
Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025