Berita , Jabar

Peringati Hari Raya Waisak, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Puncak Bogor Mulai Besok

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
ganjil genap di Puncak Bogor
Inilah jadwal ganjil genap di Puncak Bogor selama libur hari Raya Waisak 2024. (PMJ)

HARIANE – Sat Lantas Polres Bogor akan memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa ganjil genap di Puncak Bogor, Jawa Barat.

Seperti yang diketahui, menurut Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri, pada Kamis 23 Mei 2024 masuk dalam kategori hari libur nasional untuk memperingati Hari Raya Waisak 2568 BE.

Dan pada Jumat, 24 Mei 2024 adalah hari cuti bersama untuk memperingati Hari Raya Waisak yang dirayakan oleh umat Budha.

Dengan adanya long weekend tersebut, Polres Bogor memprediksi puncak arus kendaraan akan terjadi pada 25 – 26 Mei 2024.

“Puncak arus (diprediksi) di Sabtu dan Minggu,” ujar Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama.

Untuk mencegah penumpukan kendaraan di jalur Puncak Bogor, rencananya Polres Bogor akan memberlakukan rekayasa lalu lintas.

Jadwal Ganjil Genap di Puncak Bogor

Dilansir dari Polda Metro Jaya, AKP Rizky Guntama menyatakan kalau ganjil genap di Puncak Bogor akan dimulai Rabu, 22 – Minggu, 26 Mei 2024.

“Ganjil genap diberlakukan dari hari Rabu sampai Minggu,” ujarnya.

Selain ganjil genap, Polres Bogor juga akan menerapkan rekayasa lalin sistem one way atau satu arah. Khusus untuk kebijakan satu ini, rencananya akan diberlakukan mulai Kamis, 23 Mei 2024.

“One way dari Kamis,” imbuh AKP Rizky Guntama.

Meski begitu, skema one way akan diberlakukan secara situasional dengan mempertimbangkan volume kendaraan di kawasan Puncak. Apabila terpantau ramai, maka one way akan diberlakukan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025