Berita , D.I Yogyakarta
Pria Terpleset di Aliran Air di Sedayu Bantul Ditemukan Meninggal Dunia
HARIANE - Petugas akhirnya berhasil menemukan seorang pria yang sempat hilang usai terpleset di saluran air di wilayah Argorejo, Kapanewon Sedayu, Bantul. Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Senin, 16, Desember, 2024 pagi.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, untuk mengevakuasi korban petugas harus menerjunkan satu unit alat berat.
"Korban berhasil ditemukan dan dievakuasi pukul 09.15 WIB tadi," kata Jeffry, Senin, 16, Desember, 2024.
Adapun, identitas pria yang sebelumnya tidak diketahui tersebut bernama Parjono (53) warga Tulangbawang Tengah, Provinsi Lampung. Identitasnya terungkap setelah petugas melakukan pemeriksaan sidik jari korban.
"Setelah dilakukan identifikasi oleh Tim Inafis Polres Bantul, dari hasil sidik jari muncul identitas tersebut," tuturnya.
Jeffry mengatakan, selanjutnya jasad korban dibawa ke RS Bhayangkara untuk proses lebih lanjut.
Diberitakan sebelumnya, seorang pria terpleset di aliran air yang sedang meluap di Jalan Jogja-Wates pada Minggu, 15, Desember, sore. Kejadian tersebut sempat terlihat oleh warga setempat, namun sayang korban tidak bisa tertolong karena derasnya arus air.****