Olahraga

Saga Transfer Moises Caicedo ke Chelsea Berakhir, Mahar 115 Juta Poundsterling Pecahkan Rekor Pemain Termahal Inggris

profile picture M Nazilul Mutaqin
M Nazilul Mutaqin
Saga transfer Moises Caicedo ke Chelsea
Saga transfer Moises Caicedo ke Chelsea resmi berakhir, rekor pemain termahal Liga Premier Inggris naik jadi 115 juta Poundsterling. (Foto: Instagram/@moises_caicedo55)

HARIANE - Saga transfer Moises Caicedo ke Chelsea resmi berakhir pada Senin, 14 Agustus 2023. Setelah Brighton Hove & Albion menyetujui kesepakatan baru yang ditawarkan The Blues.

Chelsea kembali mengajukan proposal dengan biaya lebih tinggi dari 110 juta Poundsterling, yang ditawarkan Liverpool sebelumnya. Mengingat Liverpool enggan mundur dari perburuan tanda tangan pemain berusia 21 tahun tersebut.

Selain itu, Brighton masih mempertahankan pernyataannya, untuk melepas Caicedo hanya untuk penawar tertinggi saja.

Usai Chelsea mengajukan proposal baru, kesepakatan pun berhasil dicapai dengan mudah. Mengingat Caicedo hanya ingin pergi ke Chelsea, setelah menjalin kesepakatan pribadi pada akhir Mei 2023 lalu.

Saga Transfer Moises Caicedo ke Chelsea Resmi Berakhir, Topik Kepindahan Pemain Terpanas di Bursa Transfer Musim Panas 2023 Akhirnya Selesai

Saga transfer Moises Caicedo ke Chelsea
Moises Caicedo jadi pemain termahal Liga Premier Inggris, mengalahkan Declan Rice dan Enzo Fernandez. (Foto: Instagram/@moises_caicedo55) 

Saga transfer Moises Caicedo ke Chelsea memang menjadi topik terhangat yang terjadi selama bursa transfer musim panas 2023.

Sebelumnya, Liverpool menjadi tim yang paling dekat dikabarkan akan mendapatkan tanda tangannya. Setelah tawaran 110 juta Poundsterling atau sekitar Rp 2,1 triliun disetujui Brighton.

Sayangnya, kesepakatan gagal terjadi, setelah Caicedo menyatakan bahwa dirinya tidak ingin bermain untuk Liverpool. Caicedo hanya ingin menepati janjinya, setelah menjalin kesepakatan pribadi dengan Chelsea sejak akhir Mei 2023.

Gagalnya transfer yang dilakukan Liverpool, membuat jalan Chelsea terbuka lebar untuk mendatangkan Caicedo ke Stamford Bridge.

Kendati demikian, Chelsea harus menaikkan tawarannya untuk mendapat lampu hijau dari Brighton. 

Sekedar informasi, Chelsea sebelumnya telah menaikkan tawarannya menjadi 100 juta Poundsterling. Sayangnya, penawaran tersebut masih di bawah Liverpool.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB