Berita , D.I Yogyakarta

Sampah di Gunungkidul Didominasi Sampah Organik, Ini Langkah DLH

profile picture Pandu S
Pandu S
Sampah Di Gunungkidul Didominasi Sampah Organik, Ini Langkah DLH
Sejumlah Petugas DLH Gunungkidul Sedang Memilah Sampah di TPAS Wukirsari. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Gunungkidul mencatat bahwa sisa makanan dan pengolahan makanan menjadi penyumbang terbesar sampah di Gunungkidul. Setidaknya sebesar 69 persen dari total sampah yang dihasilkan merupakan sampah organik.

Kepala DLH Gunungkidul, Harry Sukmono, mengungkapkan bahwa dalam satu hari, setiap orang rata-rata bisa menghasilkan sampah sekitar 0,49 kilogram. Sementara itu, jumlah penduduk di Kabupaten Gunungkidul sekitar 700 ribu orang.

Sehingga, apabila dikalikan dengan jumlah tersebut, dalam satu hari dapat dihasilkan sampah sebanyak 380 ton.

“Dari 69 persen sampah organik, 53 persen di antaranya merupakan sampah basah, yaitu sampah dari sisa makanan dan sisa dapur. Itu hasil pendataan tahun kemarin,” kata Harry saat dihubungi melalui telepon, Senin (14/4/2025).

Menurutnya, sampah organik tersebut seharusnya bisa dikelola secara mandiri oleh masyarakat. Di antaranya dapat diolah menjadi kompos atau pakan ternak.

Namun demikian, pihaknya mengakui bahwa hal tersebut sulit dilakukan di wilayah perkotaan seperti Kota Wonosari karena keterbatasan lahan. Sehingga, sampah akan dibuang ke TPAS Wukirsari.

TPAS Wukirsari sendiri saat ini mampu menampung 50 ton sampah setiap harinya. Selebihnya, sampah-sampah tersebut dikelola secara mandiri oleh masyarakat.

“Seharusnya TPA itu kan untuk residu, yaitu sampah yang tidak dapat diolah. Namun, beberapa aktivitas tidak dilakukan pengolahan dan pemilahan, akhirnya tetap diterima,” jelasnya.

Sejumlah upaya digalakkan untuk mengurangi produksi sampah. Di antaranya seperti mengurangi produksi sampah plastik dan mengolah sampah organik secara mandiri.

“Untuk sampah organik sisa makanan seyogianya bisa dimanfaatkan, misalnya untuk pakan ternak ayam. Selain itu, juga mengurangi gaya makan kita,” tambahnya.

Upaya lain juga dilakukan, seperti pendampingan dan pendekatan perwilayahan dalam mengolah sampah sisa makanan menjadi kompos.

“Perkotaan menjadi masalah karena tidak semuanya memiliki ternak dan lahan. Tetapi kita tetap melakukan pendekatan,” ujarnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Sabtu, 19 April 2025
Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Sabtu, 19 April 2025
Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 19 April 2025
Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025