Berita , Jatim

Sebuah Mobil Tersambar Kereta di Kalipuro Banyuwangi 30 Agustus 2023, Ringsek dan Terlempar Keluar dari Rel

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Sebuah Mobil Tersambar Kereta di Kalipuro Banyuwangi 30 Agustus 2023, Ringsek dan Terlempar Keluar dari Rel
Sebuah Mobil Tersambar Kereta di Kalipuro Banyuwangi hingga kondisi mobil ringsek parah. (Ilustrasi: Freepik/standret)

HARIANE - Insiden kecelakan kembali terjadi di perlintasan kereta api yang melibatkan sebuah mobil tersambar kereta di Kalipuro Banyuwangi hari ini Rabu, 30 Agustus 2023.

Dalam video CCTV yang beredar di media sosial memperlihatkan detik-detik menegangkan sebuah mobil yang kembali tertabrak kereta api (KA) di perlintasan kereta Klatak, Kalipuro, Banyuwangi pagi ini sekitar pukul 10.03 WIB.

Mobil diketahui berjenis Avanza berwarna silver yang hendak melintas di perlintasan kereta api, namun ketika mobil sudah berada di rel dengan cepat muncul kereta dan seketika tertabrak KA Pandanwangi.

Berdasarkan salah seorang saksi di lokasi kecelakaan hari ini, kondisi mobil ringsek parah namun tidak ada korban jiwa atas peristiwa tersebut.

Detik-Detik Sebuah Mobil Tersambar Kereta di Kalipuro Banyuwangi Hari Ini

Sebuah Mobil Tersambar Kereta di Kalipuro Banyuwangi 30 Agustus 2023, Ringsek dan Terlempar Keluar dari Rel
Dtik-detik mobil tersambar kereta api di Banyuwangi. (Foto: Instagram/@andreli_48)

Berdasarkan video unggahan akun Instagram @andreli_48, diketahui lokasi detik-detik sebuah mobil Avanza yang tersambar kereta di perlintasan kereta api tersebut tidak dilengkapi dengan palang pintu.

Kecelakaan kereta vs mobil ini tepatnya terjadi di Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Jawa Timur.

"Terekam detik-detik sebuah mobil kembali tertemper Kereta Api (KA) di perlintasan kereta Klatak Kalipuro Rabu (30/08/2023) pagi sekitar pukul 10.03 WIB," tulis keterangan akun Instagram @andreli_48.

Dari unggahan video CCTV tersebut, kecelakaan bermula saat mobil Toyota Avanza warna silver sedang melaju hendak melintas di perlintasan kereta api.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Senin, 29 April 2024 18:30 WIB
7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

Senin, 29 April 2024 17:48 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Senin, 29 April 2024 16:39 WIB
Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Senin, 29 April 2024 16:36 WIB
Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Senin, 29 April 2024 16:28 WIB
Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Senin, 29 April 2024 15:26 WIB
Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Senin, 29 April 2024 13:59 WIB
Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Senin, 29 April 2024 13:00 WIB
9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

Senin, 29 April 2024 12:37 WIB
Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Senin, 29 April 2024 12:07 WIB