Berita , Jatim

Kecelakaan di Kabat Banyuwangi Hari Ini 6 Juli 2022, Sebuah Truk Besar Tabrak Puskesmas

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Kecelakaan di Kabat Banyuwangi Hari Ini 6 Juli 2022, Sebuah Truk Besar Tabrak Puskesmas
Terjadi kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini, Truk besar tabrak Puskesmas. (Foto: Instagram/Kabat 24 Jam)
HARIANE - Insiden kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini, Rabu, 6 Juli 2022, terjadi di Jl. Raya Karangrejo, Kabat, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini membuat geger warga sekitar. Hal itu dikarenakan Truk besar yang mengalami kecelakaan menabrak pagar sebuah Puskemsas di Kabat.
DIkutip dari akun Instagram Kabat 24 Jam, kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini viral di media sosial dan ramai dibicarakan netizen. Polisi bergerak cepat menuju ke lokasi kejadian.
"INFO LAKA LANTAS | Truk berukuran besar menabrak pagar Puskesmas Kabat sisi selatan. Tak hanya itu, sebuah warung juga terkena serudukan truk tersebut. Untuk kronologi dan korban menyusul. Rabu siang (6/7/2022)," tulis akun Instagram Kabat 24 Jam.
BACA JUGA : Aksi Petugas Damkar Selamatkan Kucing yang Terjebak Dalam Mesin Mobil, Dibantu Anjing Peliharaan Olaf

Korban kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini

Video kecelakaan tersebut juga diunggah oleh akun Instagram Banyuwangi 24 Jam. Terlihat suasana pasca Truk besar berwarna coklat menghantam pagar di Puskesmas Kabat.
Kecelakaan di Kabat Banyuwangi hari ini belum diketahui pasti penyebabnya. Korban jiwa belum dipastikan, mengingat dari pihak kepolisian belum mengeluarkan keterangan resmi.
Truk besar tersebut terparkir di pinggir jalan dalam keadaan rusak bagian depan. Keberadaan supir masih belum diketahui, dikarenakan dalam video yang beredar Truk tampak ditinggalkan pengemudi.
Banyak yang berasumsi bahwa kejadian tersebut murni karena kelalaian pengemudi, tetapi belum dapat dipastikan penyebab asli dari kejadian kecelakaan tunggal tersebut.
BACA JUGA : Biografi Hokky Caraka Bintang Briliant, Kisah Striker Berbakat yang Sukses Cetak Quattrick di AFF U19
Warga sekitar berkerumun di lokasi kecelakaan di Kabat Banyuwangi. Warung di dekat Puskesmas Kabat nyaris tertabrak hingga hancur, tetapi Truk terhalang sebuah pembatas pagar.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 10 Mei 2025, Cek Disini

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 10 Mei 2025, Cek Disini

Jumat, 09 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 9 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 9 Mei 2025, Naik atau Turun?

Jumat, 09 Mei 2025
Mantap! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 9 Mei 2025 Makin Meroket

Mantap! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 9 Mei 2025 Makin Meroket

Jumat, 09 Mei 2025
Tercepat ! 10 Kalurahan di Gunungkidul Telah Lunas PBB-P2, Mana Saja ?

Tercepat ! 10 Kalurahan di Gunungkidul Telah Lunas PBB-P2, Mana Saja ?

Kamis, 08 Mei 2025
Optimalisasi Pendapatan Daerah Melalui Pajak Daerah, Bupati Endah: Jangan Ada Yang Diselewengkan

Optimalisasi Pendapatan Daerah Melalui Pajak Daerah, Bupati Endah: Jangan Ada Yang Diselewengkan

Kamis, 08 Mei 2025
Tinjau Kesiapan Venue Porda 2025 di Gunungkidul, KGPAA Paku Alam X: Jangan Memaksakan ...

Tinjau Kesiapan Venue Porda 2025 di Gunungkidul, KGPAA Paku Alam X: Jangan Memaksakan ...

Kamis, 08 Mei 2025
Warga Kasihan Bantul Kena Tipu Makelar, Sertifikat Tanah Malah Dijadikan Jaminan Utang

Warga Kasihan Bantul Kena Tipu Makelar, Sertifikat Tanah Malah Dijadikan Jaminan Utang

Kamis, 08 Mei 2025
Kasus DBD di Gunungkidul Turun Dibandingkan Tahun Lalu

Kasus DBD di Gunungkidul Turun Dibandingkan Tahun Lalu

Kamis, 08 Mei 2025
Isu Dugaan Kebocoran Soal ASPD di Jogja, Begini Kata Hasto Wardoyo

Isu Dugaan Kebocoran Soal ASPD di Jogja, Begini Kata Hasto Wardoyo

Kamis, 08 Mei 2025
Sopir Truk Tronton Kecelakaan Maut di Purworejo Dirujuk ke RSUP Dr Sardjito

Sopir Truk Tronton Kecelakaan Maut di Purworejo Dirujuk ke RSUP Dr Sardjito

Kamis, 08 Mei 2025