Berita , D.I Yogyakarta

Tabrakan di Jalan Parangtritis Bantul, Tiga Orang Alami Luka-luka

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Tabrakan di Jalan Parangtritis Bantul, Tiga Orang Alami Luka-luka
Tabrakan di Jalan Parangtritis Bantul, Tiga Orang Alami Luka-luka. Foto/Humas Polres Bantul.

HARIANE - Kecelakaan mengakibatkan tiga orang luka-luka terjadi di Jalan Parangtritis, Km 13 Kalurahan Patalan, Kapanewon Jetis, Bantul, Jumat, 5, Januari, 2024. Ketiganya harus dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani perawatan.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, ketiga korban yakni M Fadilah Yusuf (16), M Ridwan Faturohman (14), keduanya merupakan pelajar asal Srihardono, Pundong, serta seorang ibu-ibu Tiwi Rahayuningsih (42) warga Trirenggo, Bantul.

Jeffry menerangkan, kecelakaan lalulintas itu terjadi saat sepeda motor Honda Beat Nopol AB-6513-QT yang dikemudikan oleh Tiwi Rahayuningsih melaju hendak menyebrang dari adah timur ke Barat di jalan Parangtritis sekira pukul 06.45 WIB.

Sesampainya di tempat kejadian, lanjut Jeffry, dari arah selatan ke utara melaju dengan kecepatan sedang sepeda motor Yamaha Jupiter MX King Nopol AB-6348-G yang dikemudikan oleh M Fadilah Yusuf berboncengan dengan M Ridwan.

"Karena jarak yang terlalu dekat maka terjadi benturan mengakibatkan pembonceng SPM Yamaha Jupiter MX King terpental jatuh ke sungai," katanya.

Jeffry mengatakan, dua korban yakni Tiwi Rahayuningsih dan M Ridwan harus menjalani perawatan di RSUD Panembahan Senopati. Sedangkan, satu korban lainnya M Fadilah Yusuf hanya menjalani rawat jalan.

"Dua korban harus dirawat di RSUD Panembahan Senopati, sedangkan satu korban cukup rawat jalan," terang Jeffry.

Adapun, kasus ini sudah ditangani oleh Unit Laka Polsek Jetis. Dua kendaraan yang terlibat turut diamankan sebagai barang bukti untuk keperluan penyelidikan.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025
Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Kebakaran Bengkel di Sleman, Begini Kronologinya

Jumat, 25 April 2025
Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Gunungkidul Galakkan Gerakan Memandikan Sapi di Telaga

Jumat, 25 April 2025
Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Pemkab Gunungkidul Lakukan Kick Off Jumat Bersih Gunungkidul Bebas Sampah

Jumat, 25 April 2025
Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025