Olahraga

Tolak Minta Maaf, Jadon Sanco Didepak dari Squad Manchester United

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
Tolak Minta Maaf, Jadon Sanco Didepak dari Squad Manchester United
Jadon Sancho didepak dari squad Manchester United karena menolak untuk meminta maaf kepada sang pelatih, Erik ten Hag. (Foto: Instagram/ JAdon Sanco)

HARIANE - Jadon Sancho didepak dari squad Manchester United karena menolak untuk meminta maaf kepada sang pelatih, Erik ten Hag.

Pada aawal September, Sancho (23) meluapkan kemarahannya kepada Ten Hag karena tidak disertakan dalam squad saat timnya melawat ke Emirates Stadium melawan Arsenal.

Usai laga yang berakhir dengan kekalahan 3-1, Ten Hag menyebut jika "ada pemain" yang tidak disertakan dalam squad karena tidak menunjukkan performa terbaik saat sesi latihan.

"di Manchester United, setiap hari pemain harus bisa menunjukkan levelnya hingga kami bisa membuat pilihan di lini depan.Jadi untuk pertandingan ini, dia tidak dipilih," kata pelatih Belanda saat itu.

Pernyataan Ten Hag rupanya membuat amarah Sanco meluap dan mencurahkannya melalui media sosial.

Mantan Bommber Borussia Dortmund tersebut membantah pernyataan Ten Hag dan mengatakan bahwa ia telah dijadikan kambing hitam.

Konflik ini tampaknya sudah mereda setelah dua hari lalu, mantan didikan Manchester City menghapus postingannya di Media Sosial. 

Namun, pada Kamis sore, Setan Merah merilis pernyataan bahwa Sancho akan menjalani latihan terpisah dari rekan-rekannya sampai masalah ini diselesaikan.

Berdasarkan laporan dari The Athletic, MU mengambil langkah tersebut karena Sanco masih menolak untuk meminta maaf kepada Ten Hag.

Pemain mantan Borussia Dortmund itu sekarang efektif didepak dari latihan tim utama dan akan menggunakan fasilitas yang sama dengan bintang-bintang akademi klub. Ia juga tidak akan dipertimbangkan untuk seleksi sampai masalah ini terselesaikan.

Pernyataan yang dikeluarkan oleh Manchester United pada hari Kamis berbunyi: "Jadon Sancho akan tetap menjalani program latihan pribadi terpisah dari kelompok tim utama, menunggu penyelesaian masalah disiplin skuad."

Diketahui awal minggu ini bahwa direktur sepak bola Manchester United, John Murtough, telah diikutsertakan dalam pembicaraan yang melibatkan Sancho dan Ten Hag menyusul insiden minggu lalu. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Info Konser dan Tiket Harmonize of Sound Vol. 2 Sidoarjo yang Hadirkan Gildcoustic

Info Konser dan Tiket Harmonize of Sound Vol. 2 Sidoarjo yang Hadirkan Gildcoustic

Sabtu, 30 September 2023 22:20 WIB
Marak Kasus Klitih, Polisi Beberkan Wilayah Rawan Kejahatan Jalanan di Kabupaten Bantul

Marak Kasus Klitih, Polisi Beberkan Wilayah Rawan Kejahatan Jalanan di Kabupaten Bantul

Sabtu, 30 September 2023 21:31 WIB
10 Link Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 2023, Diperingati Setiap Tanggal 1 Oktober

10 Link Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 2023, Diperingati Setiap Tanggal 1 Oktober

Sabtu, 30 September 2023 21:07 WIB
AB-Ningrat Deklarasikan Dukungan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar

AB-Ningrat Deklarasikan Dukungan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar

Sabtu, 30 September 2023 21:05 WIB
Hasil Sidang Komdis PSSI 27 dan 28 September 2023, Dari Pelatih hingga Penyelenggara ...

Hasil Sidang Komdis PSSI 27 dan 28 September 2023, Dari Pelatih hingga Penyelenggara ...

Sabtu, 30 September 2023 20:49 WIB
Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini 1 Oktober 2023 Lengkap, Mulai Berangkat dari ...

Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini 1 Oktober 2023 Lengkap, Mulai Berangkat dari ...

Sabtu, 30 September 2023 20:47 WIB
Dua Geng Remaja di Bantul Terlibat Bentrok, Gear Motor Jadi Senjata Tawuran

Dua Geng Remaja di Bantul Terlibat Bentrok, Gear Motor Jadi Senjata Tawuran

Sabtu, 30 September 2023 20:44 WIB
Nekat Melaut di Cuaca Buruk, Kapal Nelayan di Buton Alami Mati Mesin Hingga ...

Nekat Melaut di Cuaca Buruk, Kapal Nelayan di Buton Alami Mati Mesin Hingga ...

Sabtu, 30 September 2023 20:09 WIB
Jadwal Gildcoustic Roadshow Oktober 2023 Lengkap, Hadir di 26 Lokasi dari Cikarang hingga ...

Jadwal Gildcoustic Roadshow Oktober 2023 Lengkap, Hadir di 26 Lokasi dari Cikarang hingga ...

Sabtu, 30 September 2023 19:56 WIB
Jadwal Event Istana Berbatik di Jakarta: Ada Raffi Ahmad, Cak Lontong hingga Rossa

Jadwal Event Istana Berbatik di Jakarta: Ada Raffi Ahmad, Cak Lontong hingga Rossa

Sabtu, 30 September 2023 19:43 WIB