Berita

Turut Perkuat Kontingen DIY di PON XXI Aceh, Atlet Gunungkidul Sumbangkan Sejumlah Medali

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Turut Perkuat Kontingen DIY di PON XXI Aceh, Atlet Gunungkidul Sumbangkan Sejumlah Medali
Penyambutan Atlet Drumband usai mengikuti PON XXI Aceh. Foto (Hariane/Ramadhani).

HARIANE - Kabupaten Gunungkidul merupakan salah satu gudang atlet di DIY. Pada perhelatan bergengsi, yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh, puluhan atlet dari Bumi Handayani turut memperkuat Kontingen DIY dan berhasil menyumbangkan sejumlah medali.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Gunungkidul, Irfan Radnadi, mengatakan bahwa pada PON XXI kemarin ada 32 atlet Gunungkidul yang ikut dalam kontingen DIY berlaga di perhelatan besar tersebut. Dari jumlah ini, atlet Gunungkidul berhasil menyumbangkan 2 medali emas, 5 perak, dan 5 perunggu untuk cabang olahraga drum band. Selain itu, atletik (jalan cepat) menyumbang 1 perak, aero modeling 1 perak, dan Hapkido berkontribusi 1 emas.

"Luar biasa sekali, pada waktu itu kompetisi berjalan begitu ketat. Bersyukur atlet-atlet dari Gunungkidul, Bantul, Kulon Progo, Sleman, dan Kota Yogyakarta yang tergabung dalam kontingen DIY di beberapa cabang olahraga berhasil mengalahkan atlet dari daerah lain," terang Irfan Radnadi.

Adapun DIY sendiri berhasil membawa pulang 29 medali emas, 36 medali perak, dan 52 medali perunggu. Capaian ini, menurut Irfan, telah melampaui target dari KONI DIY beberapa waktu lalu.

"Prestasi yang diukir oleh para atlet DIY, khususnya Gunungkidul, sudah begitu luar biasa. Tentu, prestasi ini harapannya terus berkelanjutan, utamanya menyongsong Porda 2025 mendatang," tambahnya.

Sementara itu, Ketua PDBI Gunungkidul, Bagron Rasyid, mengatakan masyarakat Gunungkidul patut berbangga. Bagaimana tidak, Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Gunungkidul yang mewakili DIY berhasil membawa pulang 2 medali emas, 5 perak, dan 4 perunggu. Selain itu, mereka juga mengukir juara kedua secara umum untuk cabang drum band.

“Kami sangat bersyukur anak-anak pulang dengan selamat. Pencapaian ini menorehkan sebuah kebanggaan dan prestasi yang sangat membanggakan bagi DIY, terkhusus Gunungkidul," kata Bagron Rasyid.

Dengan pencapaian tersebut, ia berharap bisa menjadi pemantik bagi para atlet di masa depan. Khususnya di tahun 2025 mendatang, mengingat gelaran olahraga tingkat daerah juga akan diselenggarakan Porda.

“Apalagi, di tahun depan kita akan menghadapi Porda. Kami juga sudah menyiapkan atlet muda,” jelasnya.

Bonus besar dari Pemda DIY pun menanti para atlet yang telah mengharumkan nama daerah dengan prestasi di bidang olahraga tersebut.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB