Jabodetabek

10 Lokasi Parkir Stasiun LRT Jabodetabek, Mulai Beroperasi Hari ini

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
10 Lokasi Parkir Stasiun LRT Jabodetabek, Mulai Beroperasi Hari ini
Terdapat sejumlah lokasi parkir stasiun LRT Jabodetabek yang disediakan. (Foto: Instagram/@lrt_jabodetabek)

HARIANE - Terdapat sejumlah lokasi parkir stasiun LRT Jabodetabek yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pengguna moda transportasi ini.

Seperti diketahui, light rail transit (LRT) Jabodetabek mulai beroperasi pada hari ini, Senin, 28 Agustus 2023 pukul 14.00 WIB.

LRT Jabodetabek akan melayani masyarakat melalui 18 stasiun yang tersebar di sejumlah lokasi strategis.

Hal ini dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat dalam bertransportasi dari dan menuju Ibu Kota atau wilayah lainnya.

Adapun 18 stasiun LRT tersebut berlokasi di Dukuh Atas, Setiabudi, Rasuna Said, Kuningan, Pancoran, Cikoko, Ciliwung, Cawang, TMII, Kampung Rambutan, Ciracas, Harjamukti, Halim, Jatibening Baru, Cikunir I, Cikunir II, Bekasi Barat, dan Jati Mulya.

Terdapat sejumlah fasilitas yang disediakan di stasiun LRT ini, antara lain yaitu musala, lift, passenger information display system (PIDS), passenger announcement, hingga CCTV sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman.

10 Lokasi Parkir Stasiun LRT Jabodetabek

Terkait jadwal operasi LRT yang akan dimulai hari ini, pihak manajemen telah mempersiapkan sejumlah lokasi parkir.

Seperti dirilis PMJ News, tempat parkir tersebut berada di beberapa stasiun seperti Stasiun Dukuh Atas, Stasiun Harjamukti, Stasiun Jati Mulya, dan lain sebagainya.

Berikut daftar tempat parkir di Stasiun LRT Jabodetabek yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna alat transportasi ini.

1. Stasiun Dukuh Atas terdapat lokasi parkir di Gedung Landmark Center

2. Stasiun Rasuna Said terdapat lokasi parkir di Rasuna Epicentrum
3. Stasiun Cikoko terdapat lokasi parkir di Menara MTH
4. Stasiun Jatibening Baru terdapat lokasi parkir di LRT City Jatibening
5. Stasiun Cikunir 2 terdapat lokasi parkir di LRT City Cikunir
6. Stasiun Bekasi Barat terdapat lokasi parkir di Revo Mall
7. Stasiun Jati Mulya terdapat lokasi parkir di LRT City Jati Mulya
8. Stasiun Kampung Rambutan terdapat lokasi parkir di Terminal Kampung Rambutan
9. Stasiun Ciracas terdapat kantong lokasi di LRT City Ciracas
10. Stasiun Harjamukti terdapat lokasi parkir di LRT City Cibubur, Taman Wiladantika, dan Cibubur Junction.

Demikian informasi mengenai lokasi parkir stasiun LRT Jabodetabek yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. ****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025