Berita , Nasional

2 Orang Hilang di Pantai Hotlecamp Jayapura, Diduga Terseret Ombak Saat Berenang

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
Orang Hilang Di Pantai Hotlecamp Jayapura
2 orang hilang di Pantai Hotlecamp dan masih terus dilakukan pencarian atas keduanya. (Foto: Instagram/@sar_nasional)

HARIANE – Dilaporkan sebanyak dua orang hilang di Pantai Hotlecamp Jayapura pada Sabtu, 27 Mei 2023.

Tim SAR Gabungan segera melakukan pencarian terhadap kedua korban di sekitar lokasi kejadian, namun hingga kini belum membuahkan hasil.

Sebelumnya, dilaporkan bahwa terdapat dua orang yang terseret ombak di Pantai Hotlecamp Jayapura.

Kronologi 2 Orang Hilang Di Pantai Hotlecamp Jayapura

Kronologi dua orang hilang di Pantai Hotlecamp berawal dari kedua korban yang diketahui bernama Yosep Nunggu memutuskan untuk berenang bersama kerabatnya, Titus Nasar.

Ketika sedang asyik berenang, Yosep tiba-tiba terseret ombak di Pantai Hotlecamp, seperti yang dirilis oleh Basarnas.

Titus yang melihat kejadian tersebut berencana untuk menolong korban namun dirinya sendiri juga ikut terseret pusaran ombak.

Kejadian tersebut dilaporkan oleh Abri kepada Kantor SAR Jayapura di mana terdapat dua orang yang terseret ombak ketika mandi di Pantai Hotlecamp.

Setelah itu, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura, Sunarto segera mengerahkan personil untuk bergerak menuju lokasi kejadian.

Tim SAR melakukan pencarian terhadap kedua korban di sekitar lokasi kejadian hingga senja tiba.

Namun hingga pukul 18.00 WIT korban belum juga ditemukan. Tim SAR Gabungan sementara menghentikan pencarian dan mendirikan posko di Pantai Holtecamp.

Pencarian direncanakan akan dilanjutkan kembali pada Minggu, 28 Mei 2023 guna menemukan kedua korban tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB