HARIANE - Terdapat sejumlah desa wisata di Bantul yang memiliki pesona keindahan alam yang menakjubkan.
Selain sebagai tempat berlibur, desa wisata tersebut juga sangat cocok untuk melepas penat (healing).
Sejumlah kegiatan menyenangkan yang ditawarkan bisa dilakukan bersama keluarga atau orang-orang terdekat.
Desa Wisata di Bantul untuk Menikmati Keindahan Alam
Berikut ini beberapa desa wisata di Bantul yang memberikan pengalaman berkesan dalam menikmati keindahan alam.
1. Desa Wisata Patihan Goa Cemara
Desa wisata ini terletak di Kalurahan Gadingsari, Kapanewon Sanden, Kabupaten Bantul.
Salah satu yang menjadi daya tarik dari desa wisata ini yakni Pantai Goa Cemara.
Wisatawan dapat menikmati keindahan pantai selatan di bawah rerimbunan pohon cemara udang yang membentuk rongga menyerupai goa.
Selain itu, wisatawan juga dapat bermain di sebuah kolam yang di atasnya tumbuh padang rumput yang bisa dilewati seperti berjalan di kasur busa (embag).
Ada pula konservasi penyu laut. Dengan mengambil paket tertentu, wisatawan bisa mendapat pengalaman berkesan dengan melepas anak penyu (tukik) ke laut.