D.I Yogyakarta

Srimulyo, Smart Village Dengan Destinasi Wisata Terbanyak di Indonesia

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Srimulyo, Smart Village Dengan Destinasi Wisata Terbanyak di Indonesia
Mentri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar resmikan Desa Srimulyo sebagai Smart village, Sabtu 4 Desember 2021. (foto; Twitter/Abdul Halim Iskandar)
hariane.com – Desa Srimulyo diresmikan sebagai Smart village oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar, Sabtu 4 Desember 2021. Meski terletak di pegunungan kapur yang tandus, pemerintah desa dan warganya berhasil menyulap menjadi desa wisata.
Selain meresmikan Desa Srimulyo sebagai Smart Village, Abdul Halim Iskandar juga meresmikan GOR BUMDesa.  Keduanya dikolaborasikan menjadi satu kegiatan yang disebut Gerbang Madu (Gerakan Pembangunan Masyarakat Terpadu). Gerbang Madu sendiri merupakan semboyan Desa Srimulyo yang sekaligus digunakan sebagai nama event tahunan dalam rangka hari jadi desa.
Abdul Halim Iskandar mengatakan, hampir setiap mengunjungi desa, dia selalu memberi motivasi agar desa terus mendorong daya kreativitas dan inovasi. Kondisi alam yang kurang menguntungkan tidak boleh dijadikan alasan desa tidak maju.
BACA JUGA: Gaya Hidup Seperti Ini Justru Bikin Kesehatan Terancam Loh
“Desa Srimulyo memang beda. Berada di situasi tidak ideal, desa mengelola kondisi tidak ideal menjadi daya tarik wisata. Tak tanggung-tanggung, terdapat 19 destinasi wisata alam yang dikelola dan dikembangkan BUM Desa ini,” ujar Halim saat memberi sambutan.
Dalam kesempatan itu, juga menyampaikan  apresiasi pada lurah, perangkat desa serta masyarakat Srimulyo. Karena hanya dengan kesadaran dan kemauan masyarakat untuk gotong-royong,  serta pemanfaatan dana desa yang baik, inovasi bisa dicapai. Terlebih, pengembangan wisata desa ini hampir sepenuhnya memanfaatkan kas desa.
Tak hanya itu, kemampuan warga untuk menciptakan mars desa juga patut diacungi jempol. Bahkan, mars desa Srimulyo menginspirasinya untuk membuat lomba mars desa se Indonesia.
“Saya jadi terinspirasi untuk membuat lomba mars desa,” ucapnya
BACA JUGA: Film Layangan Putus Membuat Warganet Benci Reza Rahadian
Halim juga mendorong agar desa berupaya mematenkan seluruh produk lokal yang ada di desa tersebut. Sebab, jika tidak dipatenkan sejak dari awal, potensinya bisa dicuri oleh pihak lain yang tak bertanggung jawab.
“Sebagai desa dengan destinasi wisata terbanyak di Indonesia, saya secara resmi menyatakan Desa Srimulyo sebagai desa cerdas atau smart village,” katanya.
Sementara Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih mengatakan, akan selalu mendukung Desa Srimulyo agar terus berkembang dan berinovasi.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB
Program MBG Sleman Dilaksanakan di 3 Sekolah, Diharapkan Disusul Sekolah Lain

Program MBG Sleman Dilaksanakan di 3 Sekolah, Diharapkan Disusul Sekolah Lain

Jumat, 17 Januari 2025 14:54 WIB
Hasan Nasbi Sebut Gelombang Kedua Makan Bergizi Gratis Sistemnya Membaik

Hasan Nasbi Sebut Gelombang Kedua Makan Bergizi Gratis Sistemnya Membaik

Jumat, 17 Januari 2025 12:29 WIB
Tabrak Pohon Tumbang, Pemotor Kecelakaan di Parangtritis Kretek Bantul

Tabrak Pohon Tumbang, Pemotor Kecelakaan di Parangtritis Kretek Bantul

Jumat, 17 Januari 2025 10:43 WIB