Olahraga

5 Pemain Sepak Bola ASEAN Termahal Saat ini, Deretan Teratas Milik Skuad Garuda

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Pemain Sepak Bola ASEAN Termahal
5 Pemain Sepak Bola ASEAN Termahal Saat ini, Deretan Teratas Milik Skuad Garuda. (Foto: Instagram/Thom Haye)

HARIANE - Setelah trend positif ditorehkan Timnas Indonesia belakangan ini, Skuad Garuda kerap dikatikan dengan deretan pemain sepak bola ASEAN termahal. Melihat para pemain bintang yang menjadi pilihan utama, Indonesia mendapat sorotan negara-negara tetangga dalam urusan kedalaman pemain.

Terutama pemain keturunan seperti Jay Idzes dan Thom Haye yang bisa dibilang sebagai "Grade A", atau berasal dari tim di kasta tertinggi di Liga Eropa saat ini.

Hadirnya para pemain tersebut membuat mereka masuk dalam radar pemain termahal di wilayah ASEAN setelah pindah status kewarganegaraan. Berdasarkan data transfermarkt, Thom Haye bahkan menjadi gelandang paling mahal ke-2 di Asia setelah Wataru Endo dari Liverpool.

Berikut ini deretan sepuluh pemain dengan harga pasar atau "market value" termahal di Asia Tenggara berdasarkan data yang dihimpun melalui Transfermarkt.

5 Pemain Sepak Bola ASEAN Termahal Saat ini

1. Thom Haye

Gelandang Klub SC Herenveen yang bermain di Eredivise, Thom Haye menduduki posisi teratas sebagai pemain paling mahal di wilayah Asia Tenggara. Bintang baru timnas Indonesia tersebut memiliki nilai pasar sekitar 3 Juta Euro atau setara 51 Milyar Rupiah.

2. Sandy Walsh

Pemain bertahan dari Klub Kasta tertinggi Liga Belgia KV Mechelen, Sandy Walsh berada di posisi kedua setelah Thom Haye. Bek sayap andalan timnas Indonesia tersebut memiliki nilai pasar sekitar 1,5 Juta Euro atau setara 25 Milyar Rupiah.

3. Jay Idzes

Bek dari Klub Serie B Venezia, yaitu Jay Idzes berada di posisi ke-3 pemain ASEAN termahal saat ini. Pemain muda tersebut memiliki nilai pasar yang cukup tinggi yakni 1,4 Juta Euro atau setara dengan 24 Milyar Rupiah.

4. Rapahel Obermair

Pemain termahal ke-4 di ASEAN merupakan gelandang asal Filipina, Raphael Obermair. Pemain yang merumput bersama SC Paderborn 07 di Bundesliga 2 itu memiliki nilai pasar 1,2 Juta Euro atau setara dengan 20 Milyar Rupiah.

5. Chanatip Songkrasin

Pemain pada deretan ke-5 termahal saat ini di ASEAN adalah gelandang senior asal Thailand, Chanatip Songkrasin. Pemain yang pernah merumput di J-League, kasta tertinggi Liga Jepang tersebut memiliki nilai pasar 1 Juta Euro atau setara dengan 17 Milyar Rupiah.

Itulah deretan pemain-pemain elit yang merumput bersama negara-negara di ASEAN saat ini.****

1
EDITOR:
Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB