Berita

Akun Instagram Mahfud MD yang Diretas Sudah Normal, Ganjar Beri Pesan Begini

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Akun Instagram Mahfud MD yang Diretas Sudah Normal, Ganjar Beri Pesan Begini
Akun Instagram Mahfud MD sudah kembali normal pasca diretas. (Foto: X/ganjarpranowo)

HARIANE - Akun Instagram Mahfud MD sempat mengalami peretasan pada Selasa, 16 Januari 2024 selama beberapa jam.

Akun cawapres nomor urut tiga itu mengunggah sebuah video yang diduga merupakan tentara Israel yang saling menyundul bola dunia. 

Dalam caption-nya pun tertulis bahasa Ibrani yang terjemahannya adalah 'Tuhan di atasku, siapa yang bisa mengendalikanku?'.

Unggahan tersebut pun sempat mengundang banyak komentar dari para pendukung paslon Pemilu 2024 itu yang menuding peretasan dilakukan oleh kubu lawan Ganjar dan Mahfud. 

Akun Instagram Mahfud MD yang Diretas Sudah Normal, Ganjar Beri Pesan Begini
Akun Instagram Mahfud MD sempat mengunggah video yang diduga tentara Israel. (Foto: Instagram/mohmahfudmd)

Kini, akun Instagram Mahfud MD pun sudah kembali dan video tentara Israel tersebut langsung dihapus. 

Kembalinya akun Instagram @mohmahfudmd itu pun diumumkan oleh Ganjar Pranowo melalui akun X pribadi miliknya.

"Alhamdulillah akun Pak @mohmahfudmd sudah kembali. Tapi jangan lupa main X  lagi ya Pak, ini banyak yg nunggu lho," tulisnya melalui akun @ganjarpranowo

Terpantau Mahfud MD memang tidak seaktif pasangannya dalam berinteraksi di media sosial terutama X. Menkopolhukam itu terakhir kali mencuit pada 2 Januari 2024 untuk mengucapkan duka cita atas kepulangan Rizal Ramli.

Pada 8 Januari 2024 pun ia sempat membalas cuitan Ganjar yang menawarkan give away jaket yang dikenakan kedua paslon Pemilu 2024 itu pada saat debat yang lalu. Namun setelah itu, Mahfud terlihat hiatus dari akun X-nya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal Keberangkatan Calon Jamaah Haji Gunungkidul

Jadwal Keberangkatan Calon Jamaah Haji Gunungkidul

Senin, 06 Mei 2024 17:05 WIB
Punya Gelar Kehormatan, Bupati Bantul: Suharsono Layak Disemayamkan di Taman Makam Pahlawan

Punya Gelar Kehormatan, Bupati Bantul: Suharsono Layak Disemayamkan di Taman Makam Pahlawan

Senin, 06 Mei 2024 17:02 WIB
Marselino Ferdinan Penyerang Paling Berbahaya di Piala Asia U23 Qatar Urutan 2, Hanya ...

Marselino Ferdinan Penyerang Paling Berbahaya di Piala Asia U23 Qatar Urutan 2, Hanya ...

Senin, 06 Mei 2024 15:46 WIB
Penilaian Roberto Mancini ke Pemain Timnas Indonesia U23, Performa Marselino Jadi Sorotan

Penilaian Roberto Mancini ke Pemain Timnas Indonesia U23, Performa Marselino Jadi Sorotan

Senin, 06 Mei 2024 14:57 WIB
Sejumlah Kadernya Maju Pilkada Gunungkidul, PD Muhammadiyah Berikan Kebebasan Pilihan dan Berpolitik

Sejumlah Kadernya Maju Pilkada Gunungkidul, PD Muhammadiyah Berikan Kebebasan Pilihan dan Berpolitik

Senin, 06 Mei 2024 14:51 WIB
Diduga Terima Sampah dari Sleman, Pemkab Gunungkidul Tutup TPS

Diduga Terima Sampah dari Sleman, Pemkab Gunungkidul Tutup TPS

Senin, 06 Mei 2024 13:52 WIB
Syawalan dengan Pemkab Gunungkidul, Gubernur DIY Dorong Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Pendidikan

Syawalan dengan Pemkab Gunungkidul, Gubernur DIY Dorong Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Pendidikan

Senin, 06 Mei 2024 13:39 WIB
Polisi Ciduk Pria Viral yang Bayar Semaunya di Warteg Jakpus, 1 Orang Masih ...

Polisi Ciduk Pria Viral yang Bayar Semaunya di Warteg Jakpus, 1 Orang Masih ...

Senin, 06 Mei 2024 13:20 WIB
Viral Monyet Ekor Panjang Puncak Gunung Merapi Turun ke Pemukiman karena Panas Suhu

Viral Monyet Ekor Panjang Puncak Gunung Merapi Turun ke Pemukiman karena Panas Suhu

Senin, 06 Mei 2024 12:31 WIB
Libur Panjang, Polisi Terapkan Ganjil Genap di Puncak pada 8 – 12 Mei ...

Libur Panjang, Polisi Terapkan Ganjil Genap di Puncak pada 8 – 12 Mei ...

Senin, 06 Mei 2024 12:17 WIB