Berita , Nasional , Pilihan Editor
Apa itu Politik Identitas? Lengkap Bahayanya, Perlu Diperhatikan Menjelang Pemilu 2024
Nabila Intan Aprilia
Apa itu identitas politik? suatu hal yang harus diketahui sebelum Pemilu 2024. (Foto: Unspalsh/Arnaud Jaegers)
Perlu diketahui bahwa konsep dan konteks harus senatiasa hadir dalam politik identitas.
Apabila terdapat konsep politik identitas namun tidak disertai konteksnya, maka berpotensi mewujudkan suatu paham yang keliru.
Salah paham dapat terjadi apabila konteks ditinggalkan, karena konteks adalah acuan untuk memaknai dan memahami sebuah konsep.
Akibatnya terdapat hal-hal berbahaya dari oknum penyimpangan politik identitas yakni berpotensi menggiring opini kepada publik, bahwa seseorang yang tidak beridentitas sama dengan mereka maka tidak pantas menjadi pemimpin.
Kekeliruan opini serta penyebaran pandangan yang menyimpang tentu menyebabkan kelompok minoritas kehilangan hak yang setara dengan pemerintah negara, apabila hal tersebut terjadi maka berpotensi menggerus sikap demokrasi yang baik.
Mengenai contoh politik identitas jika ditinjau dari gerakan sosial politik menurut UIN Jakarta sebagai berikut. 1. Gerakan Afro-Amerika sebagai bentuk pengakuan persamaan ras. 2. Gerakan LGBT yang meminta aturan legal terhadap pernikahan sesama jenis, hal ini banyak terjadi di negara Barat. 3. Gerakan kelompok adat untuk memperjuangkan dan mendapat hak pengelolaan tanah ulayat. 4. Gerakan gender untuk menuntut kesejahteraan serta keadilan dalam bidang pekerjaan.BACA JUGA : Ganjar Pranowo Ciptakan Prestasi di Bidang Pendidikan Jawa Tengah, Buka SMK Berasrama Gratis Bagi Pelajar Kurang Mampu