Gaya Hidup
Bahaya Penggunaan Lensa Kontak yang Mengancam Para Penggunanya, Simak Pengakuan Dokter Spesialis Mata Ini
Riza Marzuki
Bahaya Penggunaan Lensa Kontak yang Mengancam Para Penggunanya, Simak Pengakuan Dokter Spesialis Mata Ini
Menggunakan lensa kontak yang tidak sesuai dengan kebutuhan mata, seperti mata normal tetapi menggunakan lensa kontak hanya untuk style akan berbahaya jika terlalu sering dipergunakan.
Selain itu jika menggunakan lensa kontak dengan ukuran yang tidak sesuai seperti terlalu kecil atau terlalu besar akan merusak kornea mata manusia.
Apabila setelah penggunaan lensa kontak terdapat gejala-gejala seperti mata perih, berair dan terasa sakit, ada baiknya untuk melepas lensa kontak tersebut dan segeralah pergi ke dokter.
Jika dibiarkan terlalu lama maka bahaya penggunaan lensa kontak yang dapat mengancam penggunanya adalah kebutaan.
Tentu saja hal ini tidak diharapkan oleh para pengguna lensa kontak karena akan mengganggu penglihatannya.
BACA JUGA : Manfaat Ngopi Bagi Kesehatan dan Menurunkan Berat BadanLensa kontak juga sebaiknya selalu dibersihkan ketika sebelum dipakai dan setelah dipakai, gunanya adalah mengurangi kemungkinan adanya kotoran yang terdapat pada lensa kontak. Jangan pernah memakai lensa kontak ketika tidur, hal ini sangatlah berbahaya dan dapat mengakibatkan lensa kontak tersangkut pada mata. Berkonsultasi dengan dokter spesialis mata juga sangatlah penting tujuannya selain mengetahui jenis lensa kontak mana yang dibutuhkan oleh mata, juga untuk menghindari bahaya penggunaan lensa kontak yang tidak benar. Bahaya penggunaan lensa kontak sebenarnya dapat dihindari jika sudah mengetahui jenis-jenis lensa kontak yang tepat sesuai dengan kebutuhan dan jika telah mendapatkan hasil konsultasi yang baik dengan dokter spesialis mata. ****(Kontributor: Delaila Tamiya)