Berita , Jabar
Hore! Bandara Husein Sastranegara Kembali Buka Rute Penerbangan Internasional dari Singapura dan Malaysia
Riza Marzuki
Hore! Bandara Husein Sastranegara Kembali Buka Rute Penerbangan Internasional dari Singapura dan Malaysia
Hariane - Bandara Husein Sastranegara kembali buka rute penerbangan internasional di beberapa maskapai dari Singapura dan Malaysia ke Kota Bandung.
Rencana Bandara Husein Sastranegara kembali buka rute penerbangan internasional ini disampaikan oleh Wali Kota Bandung, Yana Mulyana seusai rapat bersama pihak Angkasa Pura II dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) di Balai Kota Bandung, Senin, 25 April 2022.
Dilansir dari situs pemerintah Kota Bandung, Bandara Husein Sastranegara kembali buka rute penerbangan internasional karena memang sudah ada permintaan dari pihak maskapai luar, seperti Air Asia, SQ, Lion Air dan Malindo Air, berdasarkan penuturan General Manager Angkasa Pura II Husein Sastranegara, Cin Asmoro.
BACA JUGA : 13 Daftar Bandara dan Pelabuhan Pintu Masuk PPLN ke Indonesia, Beserta Syarat PPLN Untuk Masuk ke IndonesiaUntuk mempercepat langkah tersebut, Pemkot Bandung segera mengirimkan surat ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk bisa memperoleh izin prinsip penerbangan internasional ke Kota Bandung. "Angkasa Pura mengajak pemerintah kota (pemkot) untuk membuka penerbangan internasional masuk ke Kota Bandung. Pada prinsipnya kami sangat mendukung karena memang indikator Covid-19 di Kota Bandung sudah semakin baik," ungkap Yana. "Dengan dibukanya penerbangan internasional ini menjadi salah satu ikhtiar kita untuk melakukan percepatan perekonomian di Kota Bandung pascapandemi Covid-19," ucapnya.