Berita , D.I Yogyakarta

Bantu Kurangi Risiko Stunting, Pemkot Yogyakarta Berkolaborasi bersama PSIM dengan Pemberian Produk Bubuk Gizi MPASI

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Pemkot Yogyakarta berkolaborasi dengan PSIM kurangi permasalahan stunting
Pejabat Walikota Yogyakarta berkolaborasi dengan PSIM dan Little Joy memberikan bantuan kepada baduta untuk kurangi risiko stunting. (Foto: Pemkot Yogya)

HARIANE - Pemerintah Kota Yogyakarta berkolaborasi dengan Perserikatan Sepakbola Indonesia Mataram (PSIM) dan Little Joy produk bubuk gizi Makanan Pendamping ASI (MPASI) untuk berupaya mengurangi risiko stunting

Upaya itu melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TSLP) PSIM dengan memberikan bantuan makanan MPASI Little Joy bagi sejumlah anak di bawah usia dua tahun (baduta) berisiko stunting di Kota Yogyakarta.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Singgih Raharjo mengapresiasi atas kepedulian PSIM dan Little Joy yang memberikan bantuan MPASI di Kota Yogyakarta guna menurunkan stunting. 

“Bantuan ini menyasar 600 baduta, Ini adalah hal yang sangat positif dan harapannya semakin lama terjadi penurunan angka stunting,” ujarnya saat konferensi pers di Balaikota Yogya pada Kamis, 25 Januari 2024.

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta sampai akhir Desember 2023, prevalensi stunting di Kota Yogyakarta pada angka 11,76 persen. 

Angka tersebut sudah lebih rendah dari prevalensi stunting nasional akhir Desember 2023 yaitu 21,6 persen. Termasuk sudah di bawah dari angka prevalensi stunting nasional yang ditarget sekitar 14 persen.

Meskipun tergolong rendah terkait angka stunting, Pemkot berupaya untuk terus mencegah dengan berbagai cara agar angka tersebut semakin menurun. 

“Kalau kita melihat standar nasional dan kita turunkan ke kota (Yogya) semua kemantren itu warna prevalensi stunting semua sudah hijau. Ini menunjukkan kategori yang rendah, yang kita lakukan tidak terlalu berat untuk menurunkan stunting atau menzerokan angka stunting di tahun 2024.” ujarnya

Salah satu penerima bantuan Dias Siswansari bersyukur atas bantuan MPASI yang diberikan untuk anaknya. Menurutnya dengan tambahan makanan tabur itu lebih praktis dan diharapkan bisa mengatasi permasalahan tinggi badan pada anaknya. 

“Allhamdulilah senang sekali bisa dibantu,” imbuh Dias dilansir dari warta.jogjakota.go.id. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025