Gaya Hidup , Wisata
Berlibur Ke Solo Tidak Lengkap Jika Belum Mengunjungi Destinasi Wisata Outdoor Ini, Dijamin Makin Betah
Ichsan Muttaqin
Berlibur Ke Solo Tidak Lengkap Jika Belum Mengunjungi Destinasi Wisata Outdoor Ini, Dijamin Makin Betah
Keraton adalah sebuah Kerajaan Jawa yang pemerintahannya berjalan sejak tahun 1550 hingga 1594.
Awalnya Keraton Surakarta ini berlokasi di Kartasura, namun ada suatu kejadian pada tahun 1745 sehingga pemerintahannya dipindah ke daerah Solo dan mengganti namanya menjadi 'Surokarto Hadiningrat'.
Wisatawan yang mengunjungi Kota Solo bisa menambahkan Keraton Surakarta yang berlokasi di daerah Baluwarti, Pasar Kliwon ke dalam daftar destinasi wisata outdoor karena dari Keraton ini, para wisatawan bisa merasakan juga mempelajari budaya Jawa khas Kota Solo.
Keraton Surakarta pun dekat dengan alun-alun Kidul yang setiap malamnya akan ramai dengan masyarakat baik dalam kota maupun luar kota. Di alun-alun ini pula terdapat banyak stand makanan yang berjualan baik yang berupa jajanan ataupun makanan berat.
5. Ngarsopuro Night Market
Sesuai dengan namanya, Ngarsopuro Night Market hanya diadakan saat malam hari. Bukan setiap malam juga diselenggarakan, tetapi hanya pada malam di hari weekend yaitu, Sabtu malam dan Minggu malam. Di night market ini ada pedagang yang berjualan berbagai macam barang seperti baju, makanan, sepatu, serta mainan anak. Uniknya, para pedagang yang boleh berjualan di Ngarsopuro Night Market hanyalah pedagang yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Solo saja. Hal itu disebabkan karena untuk mendukung usaha para pedagang yang bertempat tinggal di Solo. Pada malam-malam tertentu, Ngarsopuro Night Market akan mengadakan live performance jazz, tarian, atau penampilan musik etnik dari penggiat seni dari Kota Solo sekalian menemani waktu santai dari para wisatawan yang datang. Itulah beberapa destinasi wisata outdoor yang bisa dikunjungi bagi anda yang berniat datang ke Kota Solo.****(Kontributor: Catherine Alexandra Kusuma Putri)
Tags