Berita , Nasional , D.I Yogyakarta

Biaya Operasi Tinggi, Kemensos Gelar Operasi Katarak Gratis

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Operasi katarak
Menteri Sosial saat menggelar operasi katarak di Queen Latifa Sleman. (Foto: Pemkab Sleman)

HARIANE – Menteri Sosial Saifullah Yusuf bersama Wakil Menteri Sosial Agus Jabo Priyono menggelar operasi katarak gratis di RS Queen Latifa, Sleman.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai rangkaian peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) ke-75 tahun 2024.

HKSN yang diperingati setiap tanggal 20 Desember untuk bangsa agar lebih peduli dan memelihara sikap gotong royong antar sesama.

"Saya bergembira karena RS Queen Latifa sudah gelar operasi katarak dengan peralatan canggih, dokter yang profesional dan tempat yang bersih," kata Gus Ipul Rabu, 18 Desember 2024.

Mengingat biaya operasi yang tidak terjangkau, operasi katarak ini digratiskan dengan menyasar masyarakat tidak mampu.

"Biaya operasi cukup besar, bisa Rp. 8-10 juta per pasien, sehingga dengan ada baksos ini bisa membantu masyarakat," terangnya.

Dalam setahun terakhir, operasi katarak telah menyasar 11 ribu pasien di seluruh Indonesia.

Dokter Spesialis Mata, Widya Prafitri menilai bakti sosial operasi katarak sangat bermanfaat khususnya bagi lanjut usia. Skrining awal ada sekitar 60 peserta dan yang lolos serta layak operasi sebanyak 36 peserta. 

"Sinergi yang baik dari semua pihak karena turut menurunkan angka kebutaan di Indonesia," kata Widya.

Ditemui pasca tindakan operasi, Wismorejo (82), penerima manfaat (PM) operasi katarak merasa lega setelah mata kirinya mendapatkan layanan operasi.

"Setelah operasi rasanya ada perih sedikit," kata Mbah Wismorejo.

Ia bercerita mata kirinya kabur namun mata kanannya masih bisa melihat dengan jelas.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Perintah Tunda Ikut Retret, Waketum Gerindra: Kepala Daerah Tidak Hanya Mewakili Satu Kelompok ...

Perintah Tunda Ikut Retret, Waketum Gerindra: Kepala Daerah Tidak Hanya Mewakili Satu Kelompok ...

Jumat, 21 Februari 2025 23:10 WIB
Pembukaan Sekolah Tani Nasional 2025, Budi Djiwandono: Petani Butuh Peremajaan

Pembukaan Sekolah Tani Nasional 2025, Budi Djiwandono: Petani Butuh Peremajaan

Jumat, 21 Februari 2025 22:23 WIB
Wamendagri Sebut Ada 47 Kepala Daerah Tak Hadir Tanpa Keterangan di Retreat Akmil ...

Wamendagri Sebut Ada 47 Kepala Daerah Tak Hadir Tanpa Keterangan di Retreat Akmil ...

Jumat, 21 Februari 2025 19:10 WIB
Jadi Bupati Sleman Didukung PDIP, Harda Kiswaya Tetap Berangkat Retret di Akmil Magelang

Jadi Bupati Sleman Didukung PDIP, Harda Kiswaya Tetap Berangkat Retret di Akmil Magelang

Jumat, 21 Februari 2025 18:36 WIB
Suasana di Akmil Magelang Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah

Suasana di Akmil Magelang Jawa Tengah Jelang Retreat Kepala Daerah

Jumat, 21 Februari 2025 15:18 WIB
Cawe-Cawe Megawati Berlanjut, dari Era Jokowi ke Pemerintahan Prabowo

Cawe-Cawe Megawati Berlanjut, dari Era Jokowi ke Pemerintahan Prabowo

Jumat, 21 Februari 2025 15:17 WIB
Tingkatkan Pelayanan, KAI Commuter Luncurkan Kartu Disabilitas di Yogyakarta

Tingkatkan Pelayanan, KAI Commuter Luncurkan Kartu Disabilitas di Yogyakarta

Jumat, 21 Februari 2025 14:33 WIB
Nasib Kepala Daerah dari PDIP yang Sudah Tiba di Jogja, Hasto Wardoyo: Kita ...

Nasib Kepala Daerah dari PDIP yang Sudah Tiba di Jogja, Hasto Wardoyo: Kita ...

Jumat, 21 Februari 2025 14:20 WIB
Tunda Ikuti Retreat di Magelang, Bupati Gunungkidul: Kami Tegak Lurus Ketum Megawati

Tunda Ikuti Retreat di Magelang, Bupati Gunungkidul: Kami Tegak Lurus Ketum Megawati

Jumat, 21 Februari 2025 14:17 WIB
Megawati Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retret, Hasto Wardoyo Tunggu Klarifikasi

Megawati Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retret, Hasto Wardoyo Tunggu Klarifikasi

Jumat, 21 Februari 2025 12:40 WIB