Budaya , Pilihan Editor

Bupati Bantul Berharap Seniman Tetap Kreatif dan Inovatif di Tengah Pandemi

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Bupati Bantul Berharap Seniman Tetap Kreatif dan Inovatif di Tengah Pandemi
Pekerja Seni merupakan salah satu pendorong terbesar dalam kemajuan budaya dan pariwisata di Bantul (Foto: Ichsan Muttaqin)
hariane.com – Para pekerja seni atau seniman merupakan salah satu profesi yang paling terpukul dengan adanya pandemi Covid-19 selama 2 tahun terakhir. Padahal, dengan karya-karyanya, para seniman sangat berjasa dalam mendorong majunya budaya dan perekonomian, khususnya lewat jalur promosi pariwisata.
Selama masa pandemi, banyak seniman, terutama seniman pertunjukan, harus menganggur dan kehilangan mata pencariannya. Sebagai bentuk kepedulian terhadap para pekerja seni ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul memberikan bantuan sosial, Selasa 21 Desember 2021.
Pemberian bantuan sosial ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antara Pemkab Bantul dengan 604 pekerja seni dari 16 paguyuban seni Bantul. Pemkab Bantul berharap, melalui silaturahmi ini bisa turut memberikan motivasi dan semangat para seniman untuk terus berkarya dengan inovasi, kreativitas dan konsep-konsep baru.
BACA JUGA: Industri, Pertanian, dan Pariwisata Jadi Sektor Unggulan Ekonomi Bantul
Dengan demikian, ketika kondisi pandemi Covid-19 mereda, mereka bisa kembali menunjukkan karya terbaik untuk menghibur masyarakat dan mendorong sektor wisata yang merupakan bagian penting dalam pengembangan perekonomian Bantul.
“Pandemi Covid-19 menjadi pukulan bagi seluruh sektor di Bantul, tentunya para pelaku seni dan budaya juga terkena dampak, semuanya pasti kena dampak,” ujar Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih.
Melihat hal ini, Pemkab Bantul dan pemerintah provinsi DIY merasa perlu untuk memberikan bantuan sebagai bentuk apresiasi kepada pelaku seni.
“Mudah-mudahan di era pandemi ini para pelaku seni tetap eksis, tetap bisa membuat karya dan bertahan menghadapi goncangan pandemi. Tentu bantuan sosial ini tidak seberapa, ini adalah bentuk perhatian kita, kepedulian pemerintah terhadap para seniman di Kabupaten Bantul, ” ucapnya. 
BACA JUGA: Industri, Pertanian, dan Pariwisata Jadi Sektor Unggulan Ekonomi Bantul
Lebih lanjut dikatakan, dampak dari pandemi Covid-19 memang sangat besar bagi pelaku seni dan pariwisata. Namun demikian, kesehatan masyarakat Bantul secara menyeluruh tetap harus jadi prioritas.
Karena itu, meskipun saat ini aturan sudah mulai dilonggarkan dan beberapa event kesenian sudah bisa dilakukan, Halim berharap para pekerja seni untuk tetap waspada. Sebab, tidak menutup kemungkinan akan munculnya klaster baru jika pertunjukkan tersebut menimbulkan kerumunan. 
 
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Senin, 31 Maret 2025
Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Senin, 31 Maret 2025
Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Senin, 31 Maret 2025
Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Senin, 31 Maret 2025
Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Minggu, 30 Maret 2025
Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Minggu, 30 Maret 2025
Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Minggu, 30 Maret 2025
Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Minggu, 30 Maret 2025
Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Minggu, 30 Maret 2025
Antisipasi Gangguan Lalu Lintas Mudik, Personil Ganjal Ban Disiagakan di Tanjakan Slumprit Gunungkidul

Antisipasi Gangguan Lalu Lintas Mudik, Personil Ganjal Ban Disiagakan di Tanjakan Slumprit Gunungkidul

Minggu, 30 Maret 2025