Berita , Pendidikan , Nasional
Cara Daftar Program Kampus Mengajar Angkatan 7, Mulai 1 - 24 November 2023
2. Klik ❛Kampus Mengajar❜, lalu klik ❛Selengkapnya❜.
3. Setelah masuk ke halaman Kampus Mengajar, klik ❛Daftar Sebagai Peserta❜.
4. Usai muncul halaman Lengkapi Data Akademik, lengkapi informasi akademik dan unggah informasi beasiswa jika sedang menerima beasiswa.
Sebagai informasi, mahasiswa yang bisa mengikuti program ini adalah minimal terdaftar pada semester 4 dan memiliki IPK minimal 3,0.
Sedangkan untuk beasiswa, jika beasiswa yang diterima tidak ada di pilihan daftar beasiswa, mahasiswa bisa memilih ❛Tidak❜ pada pertanyaan yang berbunyi “Apakah kamu sedang aktif menerima beasiswa Kemendikbudristek”.
Namun, kalau ada perubahan data beasiswa selama masa program, harap hubungi Pusat Bantuan pada tautan https://pusatinformasi.kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/hc/en-us/articles/4417544843801.
5. Setelah muncul halaman Dokumen Pribadi, unggah foto KTP, lengkapi informasi KTP, dan lengkapi informasi asuransi.
6. Lakukan pemeriksaan ulang dokumen agar dokumen yang diunggah formatnya sesuai dengan format dan ketentuan. Jika ada yang salah, mahasiswa dimohon mengunggah ulang dokumen.
7. Centang kolom Konfirmasi dan klik tombol ❛Selanjutnya❜.
8. Cek kembali, pastikan tidak ada kesalahan, dan centang Klausul Program Kampus Mengajar.
9. Data dan dokumen berhasil dikirim.
Sekian informasi yang berkaitan dengan Program Kampus Mengajar terutama cara daftar Program Kampus Mengajar angkatan 7.****