D.I Yogyakarta

Curi HP dan Makan Tak Bayar, Warga Wates Dilaporkan ke Polisi

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Polres Kulon Progo, Pencurian
Kasi Humas Polres Kulon Progo (Foto:Susanto)

HARIANE - Seorang warga Kapanewon Wates, Kulon Progo, berinisial AK, dilaporkan ke polisi setelah diduga melakukan pencurian handphone dan makan tanpa membayar di Warung Angkringan Mbak NIA, Padukuhan Josutan, Kalurahan Karangsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Minggu (8/9/2024) sekitar pukul 16.30 WIB.

Kasus bermula saat korban yang berprofesi sebagai tukang bangunan tengah membuat wastafel di warung tersebut dan meletakkan handphone miliknya di meja dekat tempat bekerja.

"Benar pada hari Minggu, korban bekerja membuat wastafel di Warung Angkringan Mbak NIA dan meletakkan handphonenya di meja di samping korban bekerja," ujar Kasi Humas Polres Kulon Progo, AKP Triatmi Noviartuti, Senin (9/9/2024).

Saat korban bekerja, pelaku datang, memesan makanan, dan pergi tanpa membayar setelah selesai makan. Pemilik warung menyadari hal tersebut, sementara korban berinisial MN mendapati handphone miliknya yang diletakkan di meja dekat pelaku sudah hilang.

Korban kemudian mendapatkan informasi bahwa pelaku berada di rumah temannya di Sendang, Kalurahan Karangsari, Kapanewon Pengasih.

"Barang yang telah dicuri dalam peristiwa tersebut yakni satu unit handphone dan uang tunai sejumlah Rp 500.000. Total kerugian mencapai Rp 2.900.000," jelas AKP Triatmi Noviartuti.

Korban akhirnya melapor ke Polsek Pengasih untuk penyelidikan lebih lanjut. Polisi saat ini masih memproses kasus tersebut.*****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lomba Perpustakaan Sekolah 2025 Kembali Hadir! Bisa Diikuti Jenjang SMP Negeri se-Kota Yogyakarta

Lomba Perpustakaan Sekolah 2025 Kembali Hadir! Bisa Diikuti Jenjang SMP Negeri se-Kota Yogyakarta

Sabtu, 26 Juli 2025
Terlibat Kecelakaan di JJLS Gunungkidul, 2 Mobil Ringsek dan 3 Orang Luka-luka

Terlibat Kecelakaan di JJLS Gunungkidul, 2 Mobil Ringsek dan 3 Orang Luka-luka

Sabtu, 26 Juli 2025
Kecelakaan di Banyuputih Batang, 1 Orang Tewas dan Motor Rusak Parah

Kecelakaan di Banyuputih Batang, 1 Orang Tewas dan Motor Rusak Parah

Sabtu, 26 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Sabtu, 26 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 26 Juli 2025
Jam Berangkat KRL Tangerang Duri 26 Juli - 1 Agustus 2025, Simak Jadwalnya!

Jam Berangkat KRL Tangerang Duri 26 Juli - 1 Agustus 2025, Simak Jadwalnya!

Sabtu, 26 Juli 2025
Gudang Pupuk di Gunungkidul Terbakar, Kerugian Mencapai Ratusan Juta

Gudang Pupuk di Gunungkidul Terbakar, Kerugian Mencapai Ratusan Juta

Sabtu, 26 Juli 2025
Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 25 Juli 2025
‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

Jumat, 25 Juli 2025
Disundul Mobil, Pengendara Sepeda Motor Terjun ke Selokan sedalam 10 Meter

Disundul Mobil, Pengendara Sepeda Motor Terjun ke Selokan sedalam 10 Meter

Jumat, 25 Juli 2025