Olahraga

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia U23 untuk Piala Asia 2024 Qatar, Justin Hubner Masuk dalam Deretan Pemanggilan

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Pemain Timnas Indonesia U23 untuk Piala Asia 2024 Qatar
Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia U23 untuk Piala Asia 2024 Qatar, Justin Hubner Masuk dalam Deretan Pemanggilan. (Foto: Instagram/Justin Hubner)

HARIANE - Pelatih Shin Tae-yong resmi memanggil 27 pemain Timnas Indonesia U23 untuk Piala Asia 2024 Qatar bulan ini, Senin, 1 April 2024. Kabar tersebut resmi dirilis oleh PSSI sebagai persiapan jelang diadakannya TC (Trainning Center).

Dalam keterangannya, Shin Tae-yong mengungkapkan terima kasih atas dukungan dari PSSI karena telah membantunya terutama dalam beberapa kebijakan seperti meliburkan BRI Liga 1. Hal ini untuk membantu para pemain fokus pada turnamen level Asia tersebut.

"Dengan adanya dukungan (dari PSSI) dengan memberhentikan Liga 1, pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini," ujar Shin Tae-yong dalam rilis resmi PSSI.

Setelah adanya pemanggilan, skuad Garuda Muda akan bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab pada awal April untuk menjalani pemusatan latihan selama 10 hari. Selama di Dubai, Garuda Muda akan melakoni dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. 

Daftar Panggilan Pemain Timnas U23 untuk Piala Asia 2024 Qatar

Sebanyak 27 nama resmi mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan di Dubai. Berikut ini deretannya berdasarkan rilis resmi di laman PSSI:

1. Ernando Ari, Persebaya

2. Adi Satryo, PSIS
3. Erlangga Setyo, Persis
4. Daffa Fasya, Borneo FC
5. Rizky Ridho, Persija
6. Alfeandra Dewangga, PSIS
7. Justin Hubner, Cerezo Osaka
8. Komang Teguh, Borneo FC
9. Muhammad Ferarri, Persija
10. Pratama Arhan, Suwon FC
11. Dony Tri Pamungkas, Persija
12. Haykal Alhafiz, PSIS
13. Dzaky Asraf, PSM
14. Ilham Rio, Persija
15. Bagas Kaffa, Barito Putera
16. Ivar Jenner, FC Utrecht
17. Arkhan Fikri, Arema FC
18. Rifky Dwi, Persita
19. Rayhan Hannan, Persija
20. Ikhsan Nur, Borneo FC
21. Witan Sulaeman, Bhayangkara FC
22. Jeam Kelly, Persik
23. Marselino Ferdinan, KMSK Deinze
24. Fajar Fathurahman, Borneo FC
25. Rafael Struick, ADO Den Haag
26. Ramadhan Sananta, Persis
27. Hokky Caraka, PSS

Dalam daftar ini ada beberapa nama yang biasa menghiasi line up utama Timnas Senior, seperti Rafael Struick dan Justin Hubner. Para pemain yang berlaga di Eropa seperti Marselino pun masuk dalam radar pemanggilan Skuad Garuda Muda.

Indonesia memiliki target untuk mencapai Semifinal di Piala Asia U23 tahun ini, dan mendapatkan tiket menuju ke Olimpiade Paris 2024. Jalan yang tidak mudah, karena Skuad Garuda saat ini berada di Grup yang sulit.

Timnas tergabung dalam Grup A yang berisi negara kuat seperti Australia, Tuan Rumah Qatar, dan Yordania. Apabila dapat lolos dari grup tersebut, Indonesia berpeluang besar menuju ke babak selanjutnya.****

1
EDITOR:
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025