Berita , D.I Yogyakarta

Deklarasi Pelajar Bantul Serukan Anti Geng, Kejahatan Jalanan dan Penyalahgunaan Narkoba

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
deklarasi pelajar bantul
Pelajar di Bantul tandatangani deklarasi anti geng, kejahatan jalanan, dan penyalahgunaan narkoba. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Deklarasi pelajar Bantul diikuti oleh ratusan siswa mulai jenjang SMP hingga SMA di Kabupaten Bantul, mendeklarasikan anti geng, kejahatan jalanan, dan penyalahgunaan narkoba.

Deklarasi ini ditandai dengan penandatanganan penolakan pelajar akan hal-hal yang telah disebutkan diatas.

Dilaksanakan di Lapangan Paseban Bantul pada Senin, 20 Maret 2023, deklarasi ini dimaksudkan untuk menekan angka kejahatan jalanan dan penyalahgunaan narkoba yang kerap kali melibatkan usia produktif.

Tujuan Deklarasi Pelajar Bantul

Sejumlah pelajar Bantul sedang menandatangani deklarasi. (Foto: Wahyu Turi K)

Maraknya kejahatan jalanan di wilayah D.I Yogyakarta menjadi atensi dan perbincangan masyarakat luas.

Kejahatan jalanan yang kerap melibatkan pelajar dirasa tidak sinkron dengan citra D.I Yogyakarta sebagai kota pendidikan.

Di wilayah Bantul sendiri, sepanjang tahun 2022 terdapat lima kali kejadian kejahatan jalanan dimana 11 pelaku berhasil diamankan.

Sedangkan pada bulan Januari hingga Februari 2023, angka kejahatan jalanan meningkat pesat dimana ada 10 kali kejadian dengan pelaku yang berhasil diamankan 29 orang.

Dari total 40 pelaku yang telah diamankan itu, 31 pelaku diantaranya masih berstatus sebagai anak atau pelajar.

Terkait itu, Kapolres Bantul AKBP Ihsan menyampaikan bahwa kejahatan jalanan menjadi tanggung jawab semua elemen masyarakat.

“Deklarasi ini dalam rangka menyelamatkan anak-anak kita jangan sampai ikut geng sekolah dan kejahatan jalanan,” katanya, Senin, 20 Maret 2023.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB