Berita , D.I Yogyakarta

Dua Wisatawan Asal Madura Nyaris Tenggelam di Pantai Parangtritis Bantul

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Dua Wisatawan Asal Madura Nyaris Tenggelam di Pantai Parangtritis Bantul
Dua Wisatawan Asal Madura Nyaris Tenggelam di Pantai Parangtritis Bantul. Foto/istimewa.

HARIANE - Dua wisatawan asal Sampang, Madura nyaris tenggelam setelah terseret arus Pantai Parangtritis, Kretek, Bantul pada Sabtu, 11, Januari, 2025. Beruntung, petugas SAR masih bisa menyelamatkan keduanya.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, peristiwa ini terjadi sekira pukul 10.15 WIB. Bermula saat korban yakni Abdul Rois (22) dan Wahyudi (21) datang bersama rombongan berwisata ke Pantai Parangtritis.

"Kemudian korban bermain di tepian pantai dekat dengan area palung. Sudah sempat diingatkan oleh petugas tapi kurang mengindahkan, yang mengakibatkan korban terseret ketengah," ujarnya.

Beruntung, petugas SAR Dit Polairud dan petugas SAR Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah III Parangtritis yang melihat langsung memberikan pertolongan menggunakan pelampung, hingga berhasil dibawa ke tepian. 

"Petugas kemudian membawa korban ke pos untuk dilakukan observasi. Setelah dinyatakan membaik, korban diserahkan kepada pihak rombongan," tuturnya.

Berkaca dari peristiwa ini, Jeffry mengimbau kepada pengunjung Pantai Parangtritis untuk mewaspadai adanya palung yang dapat membahayakan. Ia meminta pengunjung untuk selalu mengindahkan peringatan petugas yang berjaga.

"Perhatikan peringatan dari petugas. Pantai Parangtritis memiliki banyak palung yang berbahaya," ucapnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Minggu, 27 Juli 2025
‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

Minggu, 27 Juli 2025
Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Minggu, 27 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 Juli 2025, Cek Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 Juli 2025, Cek Disini

Minggu, 27 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Minggu, 27 Juli 2025
Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 27 Juli - 2 Agustus 2025

Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 27 Juli - 2 Agustus 2025

Minggu, 27 Juli 2025
Kalah dari Brasil di Semifinal VNL 2025, Jepang Gagal Wujudkan Ambisi Final Back ...

Kalah dari Brasil di Semifinal VNL 2025, Jepang Gagal Wujudkan Ambisi Final Back ...

Minggu, 27 Juli 2025
King of Kungfu, Muslim Salikhov Pukul KO Carlos Leal dalam 0:42 di UFC ...

King of Kungfu, Muslim Salikhov Pukul KO Carlos Leal dalam 0:42 di UFC ...

Minggu, 27 Juli 2025
Taklukkan Polandia, Italia Tembus Final VNL 2025

Taklukkan Polandia, Italia Tembus Final VNL 2025

Minggu, 27 Juli 2025
Dibuka Sri Sultan HB X, Peserta KAI Bandara Glow Night Fun Run Didominasi ...

Dibuka Sri Sultan HB X, Peserta KAI Bandara Glow Night Fun Run Didominasi ...

Sabtu, 26 Juli 2025