Berita , Nasional

Gibran Bertemu AHY Hari ini, Minta Restu Sebelum Deklarasi Cawapres Prabowo?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Gibran Bertemu AHY Hari ini, Minta Restu Sebelum Deklarasi Cawapres Prabowo?
Gibran bertemu AHY hari ini 22 Oktober 2023. (Foto: Instagram/jayalah.negriku)

HARIANE – Minggu, 22 Oktober 2023 Wali Kota Surakarta Gibran bertemu AHY di kediaman Ketua Umum Partai Demokrat tersebut.

Pertemuan Gibran dan AHY tentu membuat isu soal dirinya jadi cawapres Prabowo makin santer terdengar. 

Apalagi sebelum bertemu dengan AHY, Gibran sempat bersilaturrahmi dengan Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PBB Yusril Ihza hingga datang ke Rapimnas Golkar pada Sabtu, 21 Oktober 2023.

Sebagai tambahan informasi, PAN, PBB dan Golkar tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo menjadi bakal cawapres di Pilpres 2024 mendatang.

Dua partai lain yang ikut bergabung koalisi tersebut ada Partai Demokrat yang diketuai oleh Agus Harimurti, dan Partai Gelora yang Ketumnya adalah Anis Matta.

Pertemuan Gibran dan AHY Hari ini, Bahas Apa?

Lagi-lagi isu politik yang menyeret nama putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, yang digadang-gadang akan menjadi bacawapres Prabowo semakin menghangat.

Usai absen pada acara deklarasi Mahfud MD cawapres Ganjar Pranowo, laki-laki yang kini menjabat sebagai Wali Kota Surakarta tersebut justru hadir di Rapimnas Golkar.

Terbaru, Gibran Rakabuming bertemu AHY di kediaman putra SBY tersebut yang beralamat di Jalan Prapanca Raya, Jakarta Selatan.

Berdasarkan unggahan video Instagram @jayalah.negriku, keduanya sempat berfoto bersama sembari berjabat tangan di depan awak media.

Namun sayang, saat dimintai keterangan soal tujuan pertemuan tersebut, keduanya memilih bungkam. Tak lama setelahnya, Gibran pun pergi dari rumah AHY.

Beredarnya video Gibran bertemu AHY tersebut tentu menguatkan spekulasi masyarakat soal putra sulung Jokowi tersebut yang akan maju jadi bacawapres Prabowo Subianto. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Viral Video Tawuran Gangster Wanita di Semarang, Begini Kronologinya

Viral Video Tawuran Gangster Wanita di Semarang, Begini Kronologinya

Minggu, 18 Mei 2025
Gara-gara Uang Parkir, Warga Bambanglipuro Bantul Babak Belur Usai Dikeroyok

Gara-gara Uang Parkir, Warga Bambanglipuro Bantul Babak Belur Usai Dikeroyok

Minggu, 18 Mei 2025
Kasus Perusakan Makam di Banguntapan Bantul, Mayoritas Milik Warga Non Muslim

Kasus Perusakan Makam di Banguntapan Bantul, Mayoritas Milik Warga Non Muslim

Minggu, 18 Mei 2025
Catat! Ini Jadwal Penerbangan 19 Kloter Jemaah Haji Berangkat 19 Mei 2025

Catat! Ini Jadwal Penerbangan 19 Kloter Jemaah Haji Berangkat 19 Mei 2025

Minggu, 18 Mei 2025
Viral! Tujuh Makam di Banguntapan Bantul Rusak Misterius, Pelaku Masih Dicari

Viral! Tujuh Makam di Banguntapan Bantul Rusak Misterius, Pelaku Masih Dicari

Minggu, 18 Mei 2025
13 Pantai Gunungkidul Ditetapkan Jadi Habitat Penyu, Mana Saja ? Berikut Daftarnya

13 Pantai Gunungkidul Ditetapkan Jadi Habitat Penyu, Mana Saja ? Berikut Daftarnya

Minggu, 18 Mei 2025
Ratusan Telur Penyu Ditemukan di Pantai Wediombo

Ratusan Telur Penyu Ditemukan di Pantai Wediombo

Minggu, 18 Mei 2025
Lansia di Gunungkidul Ditemukan Tak Bernyawa di Lahan Tegalan

Lansia di Gunungkidul Ditemukan Tak Bernyawa di Lahan Tegalan

Minggu, 18 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 18 Mei 2025 Stabil, Cek Daftarnya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 18 Mei 2025 Stabil, Cek Daftarnya Disini

Minggu, 18 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 18 Mei 2025 Berapa? Cek Yuk

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 18 Mei 2025 Berapa? Cek Yuk

Minggu, 18 Mei 2025