Berita

HDCI Bantul Bagikan Takjil Gratis untuk Dorong Pertumbuhan UMKM

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
HDCI Bantul Bagikan Takjil Gratis
Masyarakat antusias untuk mendapat takjil gratis yang dibagikan HDCI Bantul di depan Pasar Bantul, Sabtu 15 April 2023 petang. (Foto: HDCI Bantul)

HARIANE - Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Kabupaten Bantul membagikan takjil gratis bagi masyarakat. 

Selain sedekah bagi yang sedang menjalankan ibadah puasa, pembagian takjil yang berlangsung pada Sabtu 15 April 2023 ini juga ditujukan untuk mendorong perekonomian pelaku UMKM di Bantul.

‎‎Ketua HDCI Bantul, Ngatijan Suryo mengatakan, bakti sosial berupa berbagi takjil yang digelar di depan pasar Bantul ini setidaknya memberikan manfaat langsung pada 25 UMKM.

Dagangan para penjual makanan dan minuman yang memang biasa menggelar dagangannya di depan pasar diborong dan dibagikan ke masyarakat yang melintas.

"Setidaknya ada 25 pelaku UMKM yang jualan makanan dan minuman kita borong semua dan dibagikan kepada masyarakat  yang kebetulan melewati depan Pasar Bantul atau masyarakat yang kebetulan ingin berbelanja makanan dan minuman untuk berbuka puasa,"kata Suryo.

Lebih lanjut Suryo mengatakan jika acara ini sekaligus menjadi bentuk kepatuhan HDCI Bantul akan arahan Presiden Joko Widodo untuk menggerakkan ekonomi UMKM.

Menurutnya dengan memborong produk makanan dan minuman untuk berbuka puasa ini, HDCI Bantul turut mendorong bangkitnya ekonomi masyarakat (UMKM) yang belum benar-benar pulih pasca pandemi Covid-19.

"Baksos Ramadan kali ini adalah Borong Produk UMKM dan dibagikan ke masyarakat. Ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo pada tahun ini banyak uang yang mengendap untuk dibelanjakan," katanya. 

"Kita ikut bantu program itu dengan memborong produk UMKM untuk takjil dan diberikan secara gratis,"lanjutnya.

Suryo mengatakan, HDCI Bantul saat ini beranggotakan sekitar 80-an orang dan hampir semuanya adalah pengusaha. Sebagai bentuk syukur,  HDCI Bantul 'Berbagi Takjil' antusias disambut oleh masyarakat.

"Setelah hari ini di Bantul, kita akan menggelar acara yang sama di Wonosari, Gunungkidul,"ucapnya.

Salah satu pedagang wedang ronde di depan Pasar Bantul, Agus mengaku bersyukur hari ini dagangannya habis cepat setelah diborong untuk dibagikan ke masyarakat. 

Sebab biasanya, wedang ronde baru diburu ketika malam mulai larut dan habis menjelang pergantian hari.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB