Heritage Jalan Braga Kota Bandung Akan Jadi Pusat Urban Data Lab
Program ini memfasilitasi investasi asing dan alur kesepakatan teknologi yang mengubah gedung heritage di Braga menjadi pusat pengalaman digital cerdas.
"Fokus dari Urban Data Lab ini adalah analisis data perkotaan, visualisasi kota cerdas, distribusi pendidikan, dan inovasi perkotaan cerdas melalui alat-alat VR," ucapnya.
Keterlibatan Kota Bandung dalam kegiatan Good City Foundation ini diawali dengan dibentuknya kelompok kerja ekonomi kreatif dan digital Jawa Barat.
Kemudian ditindaklanjuti dengan pembentukan kelompok kerja ekonomi digital Bandung dan Hongkong.
Sementara itu, Deputy of Strategic Partnership ICCN, Tita Larasati mengatakan, bahwa sebelum dilakukan lebih jauh, semua indikator keberhasilannya harus terukur.
"Kerja sama ini akan sangat memajukan Kota Bandung. Namun, agar bisa mengambil langkah strategis, minimal kita lakukan dengan pemetaan awal dulu untuk melihat respon dan hasilnya seperti apa. Setelah itu, baru kita kembangkan," ucap Tita Larasati.
Maka dari itu, Pemerintah Kota Bandung menekankan untuk melakukan pembahasan teknis yang lebih lanjut.
Seperti sejumlah hal yang diperlukan Pemerintah Kota Bandung untuk menindaklanjuti pengembangan Bandung Kota Urban Data Lab dan teknologi ini.
BACA JUGA : Belajar Kebhinekaan dari Kampung Toleransi di BandungDemikian informasi seputar heritage jalan Braga Kota Bandung yang akan dikembangkan menjadi Pusat Urban Data Lab.****