Gaya Hidup , Artikel

Reaksi Tak Terduga Huh Yunjin LE SSERAFIM Dibilang Mirip Dewi Persik: Wah Dia Sangat Cantik

profile picture
Reaksi Tak Terduga Huh Yunjin LE SSERAFIM Dibilang Mirip Dewi Persik: Wah Dia Sangat Cantik
Reaksi Tak Terduga Huh Yunjin LE SSERAFIM Dibilang Mirip Dewi Persik: Wah Dia Sangat Cantik
HARIANE — Huh Yunjin LE SSERAFIM ramai-ramai dibilang mirip dengan penyanyi dangdut tanah air Dewi Persik. Kabar kemiripan wajah mereka telah diketahui oleh kedunya.
Sejak perkenalan member LE SSERAFIM ke publik, banyak yang mengatakan jika Huh Yunjin LE SSERAFIM mirip dengan mantan istri Aldi Taher tersebut. Perbandingan ini mulai mencuat dan mendapatkan berbagai respon dari warganet.
Kabar Huh Yunjin LE SSERAFIM dibilang mirip dengan penembang lagu Hikayat Cinta ini-pun sampai ketelinga idol yang merupakan mantan kontestan dari acara Produce 48 tersebut.
Dilansir dari kanal Youtube KepoGaul Kpop pada video yang diunggah pada 10 Mei 2022. Berikut reaksi Huh Yujin LE SSERAFIM dibilang mirip Dewi Persik.
BACA JUGA : Video LE SSERAFIM Terbaru 10 April 2022 Telah Diunggah HYBE LABELS, Ini Reaksi Netizen
Pada 9 Mei 2022 seorang penggemar dengan nama akun @cervegie mengunggah video Huh Yunjin dan dirinya yang tengah melakukan videocall fansign.
Dalam video tersebut penggemar tersebut mengatakan bahwa dirinya adalah penggemar yang berasal dari Indonesia. Dirinya bercerita kepada Huh Yunjin bahwa banyak warga Indonesia yang beranggapan Huh Yunjin mirip dengan salah satu artis di Indonesia.
Penggemar tersebut lalu menunjukkan foto Dewi Persik. Tanpa diduga Huh Yunjin mengatakan jika Dewi sangat cantik. Sang penggemar bertanya kepada Huh Yunjin apakah menurutnya sosok artis Indonesia tersebut memiliki wajah yang mirip dengannya.
Huh Yunjin menjawab bahwa dia sepakat jika mereka berdua terlihat mirip. Huh Yunjin juga bertanya siapa nama artis yang dibilang mirip dirinya tersebut.
Huh Yunjin berkata pada penggemar tersebut jika dirinya akan mencari tahu tentang pemeran 'Neneng' dalam film Arwah Goyang Karawang tersebut. Video unggahan penggemar tersebut sudah ditonton sebanyak puluhan ribu.
Setelah mendapatkan respons dari Huh Yunjin, banyak penggemar yang berharap Huh Yunjin dan Dewi Persik dapat melakukan kolaborasi.
Nama Huh Yunjin sudah tidak asing lagi ditelinga pecinta Kpop. Meskipun dalam acara Produce 48 Huh Yunjin tidak debut dalam grup IZ*ONE. Namun dirinya sudah populer dan mendapatkan perhatian penggemar Kpop karena kemampuan vokalnya yang luar biasa.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal KRL Jogja 14-20 Juli 2025, Ada Tambahan Jam Berangkat Kereta

Jadwal KRL Jogja 14-20 Juli 2025, Ada Tambahan Jam Berangkat Kereta

Senin, 14 Juli 2025
Kecelakaan di Sentolo Libatkan Daihatsu Calya dan Nissan Livina, Dua Orang Dilarikan ke ...

Kecelakaan di Sentolo Libatkan Daihatsu Calya dan Nissan Livina, Dua Orang Dilarikan ke ...

Senin, 14 Juli 2025
Melly Mike Pencipta Lagu Young Black and Rich Bakal Hadir di Festival Pacu ...

Melly Mike Pencipta Lagu Young Black and Rich Bakal Hadir di Festival Pacu ...

Senin, 14 Juli 2025
Tiba di Gunungkidul Setelah Meninggal 2 Pekan Lalu, Jenazah PMI Langsung Dimakamkan

Tiba di Gunungkidul Setelah Meninggal 2 Pekan Lalu, Jenazah PMI Langsung Dimakamkan

Senin, 14 Juli 2025
Video CCTV Detik-detik Tabrak Lari di Jembatan Suramadu yang Tewaskan 1 Pria

Video CCTV Detik-detik Tabrak Lari di Jembatan Suramadu yang Tewaskan 1 Pria

Minggu, 13 Juli 2025
Rombongan Pesilat Bentrok dengan Warga di Kasihan Bantul, 1 Orang Luka Sayat Senjata ...

Rombongan Pesilat Bentrok dengan Warga di Kasihan Bantul, 1 Orang Luka Sayat Senjata ...

Minggu, 13 Juli 2025
Cek Arah Kiblat Mandiri Yuk! Matahari Tepat di Atas Ka’bah 15 – 16 ...

Cek Arah Kiblat Mandiri Yuk! Matahari Tepat di Atas Ka’bah 15 – 16 ...

Minggu, 13 Juli 2025
Kecelakaan di Jembatan Suramadu Surabaya Hari ini, Pesepeda Tewas Ditabrak Mobil

Kecelakaan di Jembatan Suramadu Surabaya Hari ini, Pesepeda Tewas Ditabrak Mobil

Minggu, 13 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Cek Sebelum Investasi

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Cek Sebelum Investasi

Minggu, 13 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Naik atau Turun?

Minggu, 13 Juli 2025