Berita , D.I Yogyakarta
Info Gangguan Air PDAM di Jogja Hari ini Rabu 4 Oktober 2023, Mulai Pukul 20.00 WIB
HARIANE – Berikut informasi gangguan air PDAM di Jogja pada hari Rabu, 4 Oktober 2023. Catat wilayah yang terdampak.
Perumda PDAM Tirtamarta merupakan sumber air permukaan (sungai) dan air tanah meliputi mata air, sumur dangkal, dan sumur dalam sebanyak 58 unit.
Pelayanan PDAM Tirtamarta Jogja meliputi wilayah Kota Jogja, sebagian Kabupaten Sleman, dan Bantul.
Sebelumnya pada Senin, 2 Oktober 2023 telah dilakukan perbaikan kebocoran pipa distribusi jaringan utama diameter 600 milimeter di Jl. Godean (Timur Mirota Godean) pada siang hari.
Melalui laman resmi PDAM Kota Jogja, akan terjadi kembali perbaikan kebocoran pipa 600 milimeter di Jl. HOS Cokroaminoto, Kota Jogja.
Berikut wilayah yang diperkirakan mengalami gangguan air PDAM di Jogja
- Jl. HOS Cokroaminoto
- Wirobrajan
- Patangpuluhan
- Jl. KHA Dahlan
- Jl. P. Senopati, Kraton
- Mantrijeron
- Jl. Kusumanegara
- Jl. Tamansiswa
- Mergangsang
- Jl. Lowanu, Sorosutan, Wirosaban
- Umbulharjo, Gedongkuning
- Kotagede
- Jl. Bantul
- Jl. Parangtritis
Gangguan air PDAM di Jogja akibat perbaikan distribusi jaringan utama aliran ini tidak berdampak hingga pemadaman air secara total.