Berita , Jateng
Jadwal Pemadaman Listrik Cilacap 14 Mei 2024, Durasi Padam hingga 7 Jam
HARIANE - Pemutusan arus listrik sementara di beberapa kota akan dilangsungkan tanggal 14 Mei 2024, berikut jadwal pemadaman listrik Cilacap yang telah dibagikan.
Durasi pemadaman di wilayah Cilacap akan berlangsung sekitar 7 jam dan melanda ULP Sidareja.
Masyarakat setempat dihimbau harap memperhatikan lokasi mana saja yang akan terdampak pemadaman hari Selasa ini.
Berikut ini, jadwal serta lokasi pemadaman listrik sementara di sebagian wilayah Cilacap, Jawa Tengah.
Lokasi Pemadaman Listrik Cilacap 14 Mei 2024
Sebagaimana yang telah diinformasikan oleh Humas PLN Cilacap terkait jadwal pemadaman listrik Cilacap serta penyebab pemadaman dilakukan.
Pemutusan arus listrik tersebut terpaksa dilakukan dalam rangka pemeliharaan jaringan listrik dan rabas-rabas pohon, hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan keandalan dan menghindari gangguan yang terjadi secara mendadak.
Akibatnya sebagian wilayah di Cilacap khususnya di ULP Sidareja akan mengalami listrik padam di pagi hingga sore hari.
Selain itu, PLN setempat juga memberikan peringatan terhadap masyarakat terkait hal-hal yang perlu dihindari, sebagai berikut:
1. Tidak diperkenankan mendirikan bangunan, tiang antena atau baliho dekat dengan jaringan listrik (jarak aman 3M dari jaringan listrik).2. Tidak diperkenankan bermain layang-layang di bawah atau dekat dengan jaringan listrik.
3. Tidak diperkenankan menebang pohon sembarangan yang berdekatan dengan jaringan listrik tanpa berkonsultasi dengan petugas.
4. Tidak diperkenankan melemparkan benda ke jaringan listrik.