Berita
Jelang Haji Akbar 2022, Pemerintah Beri Wejangan Ini untuk Calon Jamaah Haji Indonesia
Ima Rahma Mutia
Jelang Haji Akbar 2022, Pemerintah Beri Wejangan Ini untuk Calon Jamaah Haji Indonesia
HARIANE – Haji Akbar 2022 atau biasa disebut pula dengan puncak haji merupakan waktu dimana jamaah melaksanakan Wukuf di Arafah, Mabit di Muzdalifah dan lempar jumroh di Mina.
Rencananya rangkaian prosesi haji akbar 2022 akan dimulai pada 9 Dzulhijjah 1443 H atau 8 Juli 2022 dengan urutan wukuf di Arafah, bermalam di Muzdalifah lalu baru menuju ke Mina.
Menjelang momen penting haji Akbar 2022, pemerintah Indonesia memberikan wejangan atau imbauan kepada jamaah asal Indonesia.
Perlu diketahui, saat prosesi Armuzna (Arafah, Muzdalifah dan Mina) jamaah haji akan membutuhkan stamina yang kuat.
Tak heran jika Kemenag, Amirul Hajj maupun petugas di Arab Saudi tak hentinya memberikan imbauan pada calon jamaah haji untuk memperhatikan kesehatan diri demi kelancaran puncak ibadah haji.
Sebagai tambahan, kondisi cuaca di Makkah dan sekitarnya saat ini sedang terik dengan suhu mencapai 39 derajad celcius.
Dan menjelang puncak haji, jamaah haji Indonesia diimbau untuk mengurangi aktifitas diluar ruangan, istirahat yang cukup, mencukupi kebutuhan cairan, tidak memaksakan diri untuk selalu jamaah di Masjidil Haram serta memakai masker saat berkumpul.
BACA JUGA : Berikut Rangkaian Kegiatan Armuzna Jemaah Haji Indonesia Jelang Puncak Haji 2022